Sonora.ID - Menyampaikan teguran, opini, saran, dan kritik adalah hal yang biasa dilakukan dan ditemui dalam kehidupan sehari-hari.
Namun, yang menjadi perbedaan adalah cara penyampaian dari masing-masing orang, ada yang bisa menyampaikan dengan bijak sehingga mudah diterima, tetapi ada juga yang menyampaikan dengan nada tinggi sehingga memberikan kesan galak.
Berikut ini adalah urutan golongan darah yang dikenal galak sehingga ditakuti banyak orang karena penyampaiannya yang cenderung bernada tinggi.
Baca Juga: Makanan untuk Turunkan Berat Badan Sesuai Golongan Darah
B
Golongan darah yang pertama adalah golongan darah B, yang memang dikenal sebagai pribadi dengan emosi meledak-ledak.
Mereka cenderung sangat jujur dengan apa yang dirasakannya dan langsung mengeluarkannya tanpa saringan, sehingga akan mengeluarkan seluruh kekesalan di dalam dirinya dengan kata-kata yang tak jarang tak enak didengar.
Hal ini menyebabkan dirinya ditakuti banyak orang karena galak dan kerap kali menggunakan nada tinggi pada saat berbicara.
Baca Juga: Cara Atasi Amarah Pasangan berdasarkan Golongan Darah, Wajib Dicoba!
O
Berbeda dengan B yang kurang bisa menyaring dan menyortir tempat ia mengeluarkan emosi, golongan darah O bisa memilah kepada siapa ia meluapkan emosinya tersebut.
Sehingga O akan dianggap galak oleh orang yang memang dekat dengannya karena sering menjadi tempat meluapkan emosi si O, sedangkan orang lain cenderung tidak menilai O sebagai sosok yang galak.
Amarahnya akan terpuaskan ketika O sudah berbicara dengan orang terdekatnya.
Baca Juga: Urutan Golongan Darah yang Tidak Berani Ngaku Duluan Suka Sama Gebetan
AB
Ketika sedang emosi atau sedang marah dan kesal, golongan darah ini cenderung kan diam untuk menenangkan dirinya sendiri terlebih dahulu.
Ia akan mengasingkan diri dari orang banyak, dan mencoba untuk mencerna amarah serta meredakannya.
Namun, ketika ada orang yang bertanya di saat yang tepat, ia akan meluapkan semua emosi yang selama ini ia pendam.
Baca Juga: Manja, Ini Urutan Golongan Darah yang Sering Bikin Ribet Sahabatnya
A
Hampir miri p dengan AB, golongan darah yang satu ini juga memilih untuk memendam semua amarahnya di dalam dirinya sendiri.
Sangat jarang bagi golongan darah A untuk bisa mengutarakan apa yang ada di hatinya termasuk amarah kepada orang terdekat sekali pun.
Tapi tidak bisa diremehkan, ketika semua sudah menumpuk, semua orang, termasuk golongan darah A, bisa meledak kapan saja.
Baca Juga: Sering Telat, Ini Urutan Golongan Darah yang Susah Bangun Pagi