Sonora.ID - Merasakan gangguan pada penglihatan kerap kali menjadi keluhan yang banyak dirasakan, sehingga pengguna kaca mata pun terbilang tidak sedikit.
Namun, tak jarang juga orang yang merasa tidak memerlukan bantuan kaca mata untuk melihat dan merasa penglihatannya sehat-sehat saja.
Meski demikian, dr. Santi dari Medical Centre Kompas Gramedia menyebutkan bahwa orang tanpa keluhan penglihatan belum tentu terbebas dari glaukoma.
Baca Juga: 6 Faktor Terjadinya Glaukoma, Dokter: Orang Asia Paling Banyak Alami Ini
Glaukoma adalah sekelompok keluhan pada mata yang sering kali berujung pada kebutaan, sehingga disebut sebagai si pencuri penglihatan.
“Ini mitos yang perlu diluruskan. Karena mata yang terlihat sehat dan orang yang merasa penglihatannya baik, belum tentu bebas glaukoma,” tegas dr. Santi dalam program Health Corner di Radio Sonora FM.
Mengapa demikian?
Dokter Santi menjelaskan bahwa pada saat melihat, penglihatan dibagi menjadi dua, penglihatan fokus dan penglihatan perifer.
Baca Juga: Mengenal Penyakit Mata, Glaukoma: Berikut Gejala dan Penyebabnya
Penglihatan fokus adalah objek yang menjadi fokus penglihatan, sedangkan perifer adalah objek di sekitar penglihatan fokus atau penglihatan tepi.
“Pada penderita glaukoma, yang pertama kali hilang adalah penglihatan tepi, sehingga orang itu merasa baik-baik saja, karena penglihatan fokusnya masih baik. Sadar-sadarnya ketika penglihatan yang tepi itu semakin hilang hingga mulai mengganggu penglihatan pusat,” jelas dr. Santi.
Orang yang menderita glaukoma cukup parah, penglihatannya seolah-olah sedang berada di lorong, karena kanan dan kiri penglihatannya cenderung gelap atau hitam.
Baca Juga: Tes Kejelian Mata, Cari Perbedaan dalam 5 Gambar Berikut Ini!
“Penglihatan tepinya semakin lama semakin sempit, lama-lama penglihatan pusatnya hilang. Glaukoma awal yang pertama sekali itu tidak ada gejala,” sambung dr. Santi.
Karena gejala yang kerap kali tak dirasakan itu, menyebabkan orang yang merasa menglihatannya sehat bisa jadi sudah mengidap glaukoma.
“Jadi, orang yang merasa sehat, merasa penglihatannya baik, dan terlihat baik, itu belum tentu bebas glaukoma. Kontrollah ke dokter mata, medical check up rutin,” tegasnya.
Baca Juga: 7 Fakta Medis Soal Mata Kedutan Berdasarkan Masalah Kesehatan