Sementara, Komandan Pos SAR Tahuna Steven Lomowa mengatakan saat proses evakuasi pihaknya harus melakukan kerjasama dengan berbagai pihak hingga berhasil menyelamatkan nyawa Indra.
“ Tim sar gabungan berusaha untuk melakukan evakuasi, akhirnya kami mendapat bantuan dari kapal perintis untuk melakukan evaluasi terhadap saudara indra dan tim bawa ke pelabuhan nusantara tahuna dengan kondisi selamat,” kata Steven Lomowa Komandan Pos SAR Tahuna.
Tiba di pelabuhan Nusantara Tahuna, korban langsung menjalani pemeriksaan kesehatan, selanjutnya dibawa pulang ke rumahnya di kampung mohong sawang.
Tim SAR gabungan mengimbau warga khususnya para nelayan untuk waspada terhadap cuaca buruk yang saat ini sementara melanda wilayah pulau perbatasan sangihe.
Baca Juga: Black Box Pesawat Sriwijaya Air SJ-182 Telah Ditemukan, Kini Tengah Dibawa ke JICT 2 Tanjung Priok