“Baiknya, ya harus deh, sadar pasiennya kooperatif,” tegas dr. Libra.
Bukan hanya memberikan update perubahan pada saat operasi berjalan, pasien juga diharapkan bisa mengikuti instruksi dari dokter.
Biasanya dokter akan meminta pasien untuk melihat pada titik tertentu dan meminimalisasi gerakan pada saat operasi berlangsung.
“Jadi itu yang menurut saya lebih penting dipikirkan, kesiapan pasien, kooperatif. Kalau ada gerakan yang lumaya heboh, saya menegurnya agak keras ya. Tapi keras itu bukan untuk supaya dokternya ditakuti, tapi adalah supaya sama-sama menginginkan outcome yang baik,” sambung dr. Libra.
Baca Juga: Jadi Kebiasaan Buruk! 5 Bahaya Bangun Tidur Langsung Cek Ponsel
Pihaknya memberikan tips kepada pasien katarak yang menjalankan operasi untuk tenang dan membiarkan dokter menjalankan tugasnya dengan baik.
Pasien perlu paham bahwa dokter sedang mengusahakan yang terbaik, dan membutuhkan bantuan kooperatif dari pasien.
“Jadi kalau misalnya pasien sudah kooperatif, tidak ada penyulit operasi, ya diharapkan lamanya operasi berlangsung dengan cepat, dengan hasil yang baik,” tegasnya.
Baca Juga: 3 Tanda Virus Corona Menginfeksi Mata, Penglihatan Terganggu?