“Mewakili bapak Pj Gubernur, kita sampaikan bahwa penghargaan ini merupakan hasil kerja dan kolaborasi dengan semua pihak terkait dalam rangka melaksanakan kegiatan K3 di perusahaan yang ada di Kalsel,” ucap Roy.
Sementara itu, Kepala Dinas Transmigrasi dan Ketenagakerjaan Provinsi Kalimantan Selatan, Siswansyah mengatakan penghargaan ini diraih berkat kerjasama antara dinas dengan perusahaan yang ada di Kalsel.
“Sehingga kita berhasil meraih penghargaan ini dari ibu Menteri Kemenaker RI,” pungkasnya.
Selain gubernur Kalsel juga menerima penghargaan serupa gubernur DKI Jakarta, Sumsel, Kaltim, Sumut, Jabar, Jatim, Banten, Jateng, Riau, Sulsel, Bali, Yogyakarta, Lampung, Jambi, dan Sulawesi Tenggara.
Baca Juga: Jelang PON ke-XX Papua, DPRD Kalsel Sepakat Tambah Anggaran Atlet