Dukung Dul Jaelani Main Film, Ahmad Dhani: Hidup Tak Melulu Cari Cuan

14 Mei 2021 12:30 WIB
Dul Jaelani dan Ahmad Dhani
Dul Jaelani dan Ahmad Dhani ( Kompas.com)

Sonora.ID - Dunia hiburan Indonesia memang terbilang luas, sehingga banyak peluang yang bisa dikerjakan oleh para penggiat dunia hiburan.

Seperti halnya yang dilakukan oleh putra ketiga Ahmad Dhani, Dul Jaelani yang selama ini dikenal sebagai musisi, kali ini berpindah haluan menjadi seorang yang menekuni dunia acting atau dunia perfilman.

Dul merambahkan kariernya ke dunia film dalam debutnya di film ‘Dear Imamku’, dirinya berperan sebagai Haris, seorang anak muda yang agresif tetapi masih tetap ingat dengan Yang Maha Kuasa.

Baca Juga: Ingin Jadi Orang Kaya, Lucinta Luna: Aku Bisa Berbagi dengan Orang Lain

Seakan banting setir dari kariernya selama ini, sang ayah menyatakan bahwa dirinya masih terus memberikan dukungan kepada anaknya tersebut.

Bahkan Ahmad Dhani pun yakin bahwa sang anak memang memiliki passion di dunia barunya tersebut.

“Kalau saya lihat dia obsesinya ke film maker. Tapi karena ada kesempatan main film ini, ya enggak apa-apa. Saya yakin passion-nya bikin film,” ungkapnya dalam video yang diunggah di kanal YouTube VIDEO LEGEND.

Baca Juga: Ubah Presepsi tentang Kaya dan Miskin, Guru Besar UI: Seberapa Besar yang Ingin Diberikan untuk Orang Lain

Meski melakukan perubahan dan tidak sama dengan bidang yang digeluti sang ayah, namun sang ayah tidak merasa khawatir dengan jalan yang dipilih oleh Dul.

Ahmad Dhani tahu bahwa sang anak memang tidak bisa dilarang-larang, sehingga dirinya memutuskan untuk memberikan kepercayaan kepada anak-anaknya.

Hanya satu pesannya, Ahmad Dhani ingin anaknya untuk selalu bahagia menjalankan karier atau jalan kehidupan yang dipilihnya sendiri.

Baca Juga: Ari Lasso Sedang Menanti Kembalinya Ahmad Dhani di Band Dewa 19

“Ya mana bisa saya melarang, orang sama ibunya aja enggak mau dilarang. Yang penting harus senang melakukannya. Karena hidup tidak melulu cari cuan, tapi harus bahagia melakukannya,” sambung Ahmad Dhani.

Diketahui bahwa film berjudul ‘Dear Imamku’ ini sudah tayang pada tanggal 13 Mei 2021, kemarin, bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri.

Baca Juga: Pasang Surut Dunia Film, Dian Sastro Ternyata Sempat Kerja Kantoran

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm