Makassar, Sonora.ID - Resetting pemerintahan yang bakal dilakukan Wali Kota, Danny Pomanto dimanfaatkan sejumlah oknum untuk mencari keuntungan.
Mereka mengatasnamakan Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Makassar.
Modusnya, meminta uang kepada ASN dengan iming-iming diberikan jabatan.
Menanggapi hal tersebut, Plt Kepala BKPSDM Makassar Siswanta Attas saat dikonfirmasi menegaskan agar tidak percaya jika ada oknum yang mengatas namakan dirinya untuk meminta jabatan.
"Saya baru menerima informasi dari keluarga bahwa ada oknum - oknum yang tidak bertanggungjawab, meminta dana kepada para PNS dan dijanjikan untuk dipromosikan atau diberikan jabatan," ujarnya melalui pesan whats up, Rabu (26/5/2021).
Olehnya Siswanta mengimbau, agar PNS yang dijanjikan jabatan untuk tidak percaya.
Baca Juga: Ditetapkan Tersangka, 4 ASN Pemkot Makassar Dilengserkan dari Jabatannya
"Termasuk guru-guru yang mau diberikan jabatan dengan mengatas namakan Kepala BKPSDM Kota Makassar, tolong jangan diladeni. Karena itu semuanya tidak benar adanya, penipu sekarang sudah beredar dimana-mana," tegasnya.
Ia pun meminta untuk mengkonfirmasi langsung, jika ditemukan ada oknum yang mengatas namakan dirinya dan menjanjikan jual - beli jabatan.
"Tolong konfirmasi langsung kesaya kalau ada yang mengatas namakan kepala BKPSDM, terima kasih," tutupnya.
Diketahui proses resetting di pemerintahan sementara berlangsung. Tahapan saat ini yaitu dengan menggelar Job fit pada akhir pekan lalu
Pemerintah Kota berencana mengumumkan hasilnya secara resmi pada Jumat (28/5/2021) mendatang.
Baca Juga: Hasil Reses Tidak Diakomodasi, DPRD Makassar Minta Pemkot Turunkan Ego