Terbang ke Turki untuk Berobat, Ashanty Ditangani 6 Dokter Sekaligus

28 Mei 2021 13:25 WIB
Ashanty berobat ke Turki
Ashanty berobat ke Turki ( Tangkapan Layar YouTube The Hermansyah A6)

Sonora.ID - Ashanty akhirnya memutuskan berobat ke Turki karena penyakit autoimun yang dideritanya. Diketahui ia terbang ke Turki sejak akhir Ramadhan 2021 lalu.

Tak sendiri, Ashanty ditemani sang suami, Anang Hermansyah, ketiga buah hatinya, serta tim dan asistennya.

Ia mengungkapkan jika tujuan awal pergi ke luar negeri kali ini adalah untuk berobat penyakit autoimun itu.

Penyakit autoimun sendiri merupakan gangguan pada sistem kekebalan tubuh. Dimana ketika sistem kekebalan tubuh seseorang mengalami gangguan.

Baca Juga: Permintaan Unik Aurel Hermansyah kepada Keluarga Sebelum SAH dengan Atta Halilintar

Disampaikan pula jika alasan dirinya berobat ke Turki lantaran disana memiliki dokter terbaik nomer satu di Istanbul.

"Doain ya, semoga pengobatannya lancar, hasilnya bagus. Karena katanya ini one of the best dokter di Istanbul " ujar Ashanty dalam salah satu video yang diunggah di kanal Youtube The Hermansyah A6.

Setelah itu, Ashanty disarankan untuk ditanggani tiga dokter sekaligus.

"Dokter imun sistem, kedua ada dokter buat alergi, ketiga dokter buat hormon, jadi ketiga dokter hari ini. Waw. banyak, bismillah semoga ada solusi," ujarnya.

Baca Juga: Ashanty Belum Juga Sembuh dari Covid-19, Atta dan Aurel Pilih Sepakat Tunda Pernikahan

Seperti yang diketahui Ashanty mengidap penyakit autoimun sudah cukup lama.  Penyakit autoimun yang dideritanya kerap membuat Ashanty terserang gatal-gatal. Hal inilah yang membuat Ashanty bertekad melakukan pengobatan ke Turki.

Hal itu juga membuat ibu sambung Aurel Hermansyah ini seharian berada di rumah sakit untuk melakukan pengobatan.

Di akhir video dan di hari yang sama, Ashanty juga memberitahu bahwa ia memiliki 6 dokter yang akan memeriksa keadaannya.

"Dokter ke-enam, ini udah dokter yang ke-enam," jelasnya lagi.

Baca Juga: Sempat Krisis hingga Pasrah, Kondisi Ashanty Akhirnya Mulai Membaik

 

 

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm