“Gue ngomong ke cici (Danilla), pengen banget duet, terus gue inget banget di situ respon pertamanya ‘gimana kalau aku buatin kamu lagu saja’. Jadi gue ditolak pertamanya!” ungkap Marion.
Mengonfirmasi pernyataan Marion Jola, Danilla menyatakan bahwa awalnya ia ragu bisa menyatukan dua genre musik yang berbeda antara dirinya dengan Marion Jola, sehingga muncullah penolakan tersebut.
Setelah deal dengan Danilla, pihak label kemudian menawarkan Marion untuk juga berkolaborasi dengan rapper perempuan Indonesia, Ramengvrl dalam projek yang sama.
Baca Juga: Lirik Lagu 'Melayang' - Danilla, Melayang Pikiranmu melayang
“Dulu aku pernah ngomong juga, kalau mau sama rapper perempuan, Ramengvrl. Sepertinya mereka mengingat, dan mereka (pihak label) menawarkan untuk bertiga, dan gue senang-senang saja, sama dua orang ini, jadi gue juga mengiyakan, ternyata cici-cici juga pada mau,” sambung musisi yang akrab disapa Lala.
Dalam kesempatan yang sama, mereka juga menyatakan bahwa tema atau garis besar dari lagu ‘Don’t Touch Me’ ini berangkat dari keinginan Marion Jola untuk memiliki satu album yang bicara tentang perempuan.
Akhirnya, ketiganya sepakat untuk menulis lirik tentang hal-hal yang pribadi sebagai seorang perempuan, yang kerap kali dilecehkan atau direndahkan.
Baca Juga: RamenGvrl Bergabung dalam Label AS yang Juga Naungi Iggy Azalea