Sonora.ID - Dalam sebuah hubungan, hadirnya orang ketiga atau perselingkuhan merupakan kesalahan yang sangat fatal. Sebab, tak hanya hubungan yang rusak, kepercayaan terhadap pasangan pun menjadi minim.
Itulah mengapa alasan beberapa orang akan susah memaafkan pasangan yang berselingkuh. Sebab, hal tersebut meninggalkan luka bagi korban yang mengalaminya.
Sebelum kamu merasa curiga apabila pasanganmu selingkuh, melansir kompas.com dari Psychology Today, Psikolog Robert Weiss Ph.D., MSW, berikut ini tanda pasangan selingkuh menurut psikologi. Apa saja? Simak ulasannya berikut ini:
Baca Juga: Nyalinya Gede Banget! 5 Shio Cowok Ini Diprediksi Selingkuh dalam Hubungan
Menghindari Topik Perselingkuhan
Topik yang paling dihindari orang yang berselingkuh adalah perselingkuhan. Pasangan sebisa mungkin menutupi kesalahannya dengan tidak membahas soal orang ketiga.
Caranya dengan menghindari atau membelokkan obrolan seputar perselingkuhan. Jika pasangan memiliki tanda-tanda di atas, bukan berati pasangan sudah pasti selingkuh.
Bisa jadi, hubungan Anda dengan pasangan sedang bermasalah atau tidak sehat.
Banyak Alasan
Selanjutnya, tanda pasangan selingkuh yaitu banyaknya alasan sehingga pasangan Anda pun seringkali berbohong.
Hal ini guna untuk menutupi hubungannya dengan orang ketiga. Mereka seringkali menggunakan alasan perihal pekerjaan seperti lembur, urusan bisnis, dan lainnya.
Baca Juga: 3 Tanda Halus Pasangan Anda Tengah Berselingkuh Dibelakangmu
Tampil Lebih Menarik
Bagi pasangan Anda yang tiba-tiba tampil lebih menarik seperti rajin berolahraga, makan sehat hal tersebut menandakan jika pasangan Anda sedang berusaha tampil lebih baik bagi seseorang.
Terlebih hal ini diimbangi dengan penampilan pasangan Anda yang tiba-tiba menarik seperti memakai pakaian rapi, menggunakan parfum padahal bukan hari yang spesiak.
Tapi, tetap harus digali apa maksud sang pasangan berubah. Bisa jadi hal tersebut demi Anda dan kesehatannya bukan orang ketiga.
Baca Juga: Pahami 5 Perbedaan Perselingkuhan yang Terjadi di Hubungan Berdasarkan Levelnya
Hubungan Seks Minim
Tanda selingkuh selanjutnya menurut psikologi yaitu hubungan seks yang minim.
Minimnya hubungan intim bisa jadi pasangan sedang fokus pada orang lain atau sedang banyak urusan.
Akan tetapi, pasangan juga bisa jadi lebih sering mengajak berhubungan intim untuk menutupi kesalahannya.
Pasangan yang selingkuh juga bisa dirasakan hambarnya kualitas hubungan secara emosional.
Hobi Menyalahkan
Pasangan hobi menyalahkan memang terkesan hal yang kecil dan sepele. Meski begitu, hal ini bisa menjadi tanda pasangan kamu selingkuh.
Saat berlaku tidak jujur, orang cenderung mencari pembenaran atas perilakunya. Salah satunya dengan menyalahkan Anda
Bisa jadi Anda dituding berubah tidak menarik seperti saat pacaran, hubungan intim hambar, Anda tidak menghargai pasangan, dll. Hal ini semata-mata untuk menjauhkan Anda dari pasangan.
Baca Juga: Alasan Utama Milenial Berselingkuh dari Pasangannya Menurut Penelitian