Sonora.ID - Hampir 2 tahun pandemi virus covid-19 menjadi momok bagi bangsa Indonesia. Pemerintah terus melakukan segala upaya untuk menekan perkembangan covid-19 dan berbagai variannya.
Namun saat ini Indonesia kembali dihantui dengan varian baru yang di klaim jauh lebih bahaya dari varian lainnya.
Varian virus corona yang tengah menjadi sorotan saat ini adalah Delta. Varian ini diduga berasal dari India dan kemudia menyebar ke beberapa negara termasuk Indonesia.
Virus ini telah memasuki beberapa wilayah seperti DKI Jakarta, Kabupaten Kudus dan Kabupaten Bangkalan.
Baca Juga: Ingatkan Ganas dan Bahayanya Virus Corona Varian Delta, Satgas: Utamakan Jaga Protokol Kesehatan
Temuan varian Delta ini terkonfirmasi berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan oleh Whole Genome Sequencing (WGS) yang dilakukan oleh tim dari Universitas Gadjah Mada (UGM).
Dikutip dari Kompas.com, Ketua Tim Peneliti WGS FK-KMK UGM Gunadi mengatakan, ditemukan 28 dari 34 sampel atau sekitar 82 persen, merupakan varian Delta.
Kasus Covid-19 di Kudus belakangan memang mendapat banyak sorotan setelah meningkat tajam dalam waktu singkat.
Baca Juga: Apa Itu Varian Virus Corona Delta yang Mendominasi Penularan Covid-19 di Indonesia?
Lantaran mulai maraknya penduduk yang terinfeksi virus corona varian Delta ada baiknya Anda semakin waspada.
Selain menjaga kesehatan ada baiknya untuk mengenali ciri-ciri terinfeksi virus corona varian delta.
Berikut beberapa ciri dan gejala yang akan dialami oleh pasien jika terinfeksi oleh virus covid-19 varian delta, menurut Profesor kedokteran darurat dan kesehatan internasional di Johns Hopkins University Dr Bhakti Hansoti :
Baca Juga: Berikut Ini Gejala Covid-19 Varian Delta, Salah Satunya Flu Berat
Berikut beberapa gejalanya:
- Sakit perut
- Hilangnya selera makan
- Muntah
- Mual
- Nyeri sendi
- Gangguan pendengaran
Gejala ini membuat sebagian besar pesien yang terinfeksi virus corona varian delta harus dirawat di rumah sakit dan beberapa diantaranya memerlukan bantuan oksigen.
Sementara itu, profesor epidemiologi genetika di King's College London, Tim Spector menyebut gejala yang timbul akibat infeksi virus varian Delta terasa seperti flu yang parah.
"Covid sekarang berbeda, dia lebih menyerupai flu yang parah. Orang-orang mungkin berpikir hanya mengalami flu musiman dan mereka tetap pergi ke pesta, kami pikir ini masalah," kata Tim.
Tim juga menjelaskan beberapa gejala yang paling banyak dilaporkan oleh penderita Covid-19 varian Delta, yaitu sakit kepala, sakit tenggorokan, pilek, dan demam.
Baca Juga: Varian Delta India Ditemukan Saat Penyekatan, Pemprov Jatim Tracing Massal Zona Merah Bangkalan