Jika anda melakukan kesalahan atau mantan anda melakukan kesalahan, maka berusahalah untuk memaafkan satu sama lain. Mencoba saling mengerti dan menyadari kesalahan masing-masing. Mulailah untuk melakukan introspeksi diri agar dapat membentuk pribadi yang lebih baik lagi.
Mulai lah dengan melakukan hal-hal yang kamu sukai atau mencoba hobi baru. Isi waktu luangmu dengan kegiatan yang menyenangkan seperti bermain musik, ke salon, berolahraga, membaca novel, memasak dan lain-lain.
Dengan banyak kegiatan yang kamu lakukan, maka seiring berjalannya waktu kamu pasti bisa melupakan doi.
Baca Juga: 4 Zodiak yang Paling Susah Move On, Selalu Terbayang Masa Lalu Bersama Mantan
Jangan terlalu menutup diri dan menghindari orang lain. Cobalah untuk bertemu dan bersosialisasi dengan lebih banyak orang.
Hal ini bisa membantumu untuk lebih terbuka dengan orang lain. Ajaklah teman atau sahabatmu untuk melakukan kegiatan yang seru dan asyik. Mengobrol dan bersendau gurau bisa membantumu mengobati luka hati dan tidak merasa kesepian.
Berhenti merasa hanya dia yang bisa membuatmu bahagia. Beri kesempatan pada dirimu untuk membuka hati, dan meyakini bahwa suatu saat nanti pasti ada seseorang yang lebih baik dan pantas untukmu.
Namun, jangan gegabah dan tetaplah bijak dalam mengambil keputusan. Tidak usah terburu-buru untuk mencari pengganti pasanganmu. Bersabar saja, kamu pasti akan menemukan orang yang tepat di waktu yang tepat.
Baca Juga: 4 Tips untuk Atasi Ragu alias Galau ala Master Trainer Hingdranata