Selain itu Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemko Banjarmasin.
"Ya. Terbatas dan menerapkan protokol kesehatan (Prokes). Sedangkan undangan lainnya, menempati tempat yang telah disediakan," tambahnya.
Sementara itu, sebagai pasangan yang dilantik. Ibnu Sina mengaku bahwa dirinya bersama pasangannya Arifin Noor siap untuk menjalani prosesi pelantikan yang akan dilakukan di Gedung Mahligai Pancasila itu.
"Sesuai dengan rencana, dan tentu dengan menerapkan protokol kesehatan. Layaknya menyambut kepala daerah yang baru terpilih," ungkapnya saat ditemui awak media.
Ia mengaku bahwa tidak ada ritual khusus yang dijalankan sebelum menghadapi pelantikan hari ini. Dirinya hanya semata-mata berdoa kepada Allah SWT dan mohon restu ibunda dan ayah mertua.
"Termasuk juga minta restu dan doa kepada istri anak serta keluarga kalau kami akan dilantik untuk menjabat sebagai pemimpin di Kota Banjarmasin," imbuhnya
"Semoga beliau (orangtua dan mertua) bisa berhadir menyaksikan pelantikan kami untuk periode kedua. Karena yang terpenting itu doa dan restu orangtua," sambung Ibnu.
Baca Juga: Kali Ini Portal Jembatan Alalak II Terpelintir, Warga: Sering Dengar Bunyi 'Teng' Malam Hari