Sonora.ID - Memiliki kulit sehat yang segar dan bersinar adalah dambaan setiap orang.
Banyak cara yang dilakukan orang-orang untuk bisa mendapatkannya, salah satunya dengan membeli beberapa produk skincare.
Namun, produk skincare saja tidaklah cukup. Untuk mendapatkan kulit yang sehat dan terhindar dari kulit kusam kamu perlu memperhatikan beberapa kebiasaan di bawah ini.
Sebab, percuma skincare-an kalau kebiasaan sepele di bawah ini masih sering dilakukan.
Baca Juga: Bagaimana Perawatan Kulit di Musim Kemarau? Berikut Penjelasannya
Banyak menatap layar gadget
Tak bisa dipungkiri jika ponsel sekarang ini menjadi salah satu hal yang tak bisa dilepaskan dari kegiatan manusia.
Penggunaan gadget secara rutin ternyata bisa membuat kondisi kulit wajah menjadi tak sehat.
Hal ini terjadi apabila kita terlalu sering menatap layar gadget.
Bukan hanya kulit yang akan tak sehat, mata pun akan mengalami dampak buruknya.
Blue light yang berasal dari gadget bisa menimbulkan berbagai masalah, salah satunya kulit kusam.
Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, 5 Hack Skincare Wajah yang Bisa Mencerahkan Ketiak
Tak pakai sunscreen di rumah
Meski tak berpegian ke luar rumah, menggunakan sunscreen harus tetap dilakukan.
Sebab, sinar UV bisa menembus ke dalam rumah lewat jendela maupun ventilasi udara.
Maka tak heran kulit yang tak terproteksi dengan baik bisa membuat kulit semakin kusam.
Untuk itu, mulai sekarang gunakan sunscreen setiap pagi meski kamu beraktivitas di dalam rumah seharian.
Baca Juga: Tips Menggunakan Face Roller Biar Kulit Wajah Semakin Kencang
Istirahat yang kurang
Kurangnya istirahat bisa membuat kantung mata membesar dan kulit menjadi kusam.
Tak hanya itu, kurangnya tidur di malam hari pun akan menyebabkan munculnya jerawat.
Sehingga wajah tidak terlihat segar kembali.
Baca Juga: 3 Manfaat Air Lemon untuk Kecantikan Wajah yang Jarang Diketahui
Jarang minum air putih
Bukan hanya scincare saja yang perlu diperhatikan, asupan air mineral agar tidak dehidrasi pun perlu dilakukan.
Hidrasi yang cukup dengan air putih membuat wajah semakin lebih bersinar dan segar.
Jika kamu lebih banyak memilih minuman berwarna maka besar kemungkinan wajahmu akan semakin kusam.
Baca Juga: Rawat Kesehatan Kulit Kepala dan Rambut, dengan cara Eksfoliasi yang Mudah!
Banyak mengkonsumsi gula dan tepung
Banyak makan makanan yang terbuat dari tepung yang mengandung gula juga bisa menyebabkan kulit kusam.
Memang rasanya sangat lezat, tapi terlalu banyak mengonsumsinya justru akan merusak kulit.
Selain itu, wajah juga akan muncul banyak jerawat.
Daripada mengonsumsi makanan yang kurang sehat seperti ini, ada baiknya ubah pola makan dengan memperbanyak mengonsumsi buah dan sayur.
Baca Juga: Seberapa Sering Perlu Lakukan Facial Wajah? Ini Jawaban Dokter
Artikel ini juga telah tayang di cewekbanget.grid.id dengan judul 5 Kebiasaan Sepele Ini Bikin Wajah Makin Kusam. Skincare Jadi Percuma!.