Sonora.ID - Korea Selatan merupakan negara yang memiliki sekitar 20 agama dan sekte.
Tercatat, hanya 31 persen warganya yang memeluk kepercayaan atau agama.
Dari jumlah tersebut paling banyak beragama Kristen Protestan 20 persen, Buddha 15 persen, dan Katolik 8 persen, dan sisanya sejumlah agama lain.
Sedangkan 40 persen lebihnya justru memilih tak memiliki agama dan hanya percaya akan adanya Tuhan saja.
Meski begitu, ternyata ada beberapa artis Korea Selatan yang memeluk agama Islam.
Bahkan beberapa dari mereka ada yang tinggal di Indonesia.
Siapa saja mereka? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini.
Baca Juga: Paket Lengkap! Selain Cantik 5 Seleb Ini Dikenal Humoris, Siapa Saja?
Lee Ki Woo
Lee Ki Woo ternyata penganut agama Islam.
Aktor yang pernah berperan sebagai Choi Kang Hyuk di drama 'Flower Boy Ramyun Shop' ini seorang mualaf.
Kabar dirinya memeluk agama Islam pun ramai diperbincangan media Korea.
Menanggapi kabar yang beredar tersebut, Lee Ki Woo pun dengan tegas membenarkan jika dirinya telah masuk Islam.
Aktor yang bergabung di Family Entertainment tersebut itu pun pernah membintangi drama hits lainnya seperti The Classic, Tale of Cinema, Wedding Dress, dan masih banyak lagi.
Baca Juga: Gejala Berat hingga Kritis, 5 Seleb Ini Masuk Rumah Sakit dan Berhasil Sembuh dari Covid-19
Lihat postingan ini di Instagram
Manny Varsity
2017 silam K-Pop heboh karena pertama kalinya ada idol yang debut dengan beragama Islam.
Manny debut pada 3 Januari 2017 dengan boy group VARSITY.
Dari 12 anggota yang ada, Manny paling menjadi sorotan karena dirinya seorang muslim.
Debut sebagai idol bukan berarti dirinya baru terjun di dunia entertainment, dia telah lama bergelut di industri hiburan sebagai aktor sejak dirinya masih kecil.
Baca Juga: Sadar Enggak? 5 Seleb Ini Dikenal Jarang Pamerkan Foto Bareng Istri
Lihat postingan ini di Instagram
Daud Kim
Daun Kim yang merupakan seorang YouTuber banyak diperbincangkan setelah menjadi mualaf.
Dia sempat viral karena konten videonya tentang mengapa orang Korea membutuhkan agama Islam.
Video itu bahkan sempat di unggah oleh Ustadz Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym di Instagramnya.
Dalam video ia menyebut bahwa orang Korea sangat butuh agama Islam karena tingkat bunuh di negara Gingseng itu sangat tinggi.
"Mengapa saya tiba-tiba bilang kalau orang Korea butuh agama Islam? Saya akan jelaskan mengapa. Pertama, itu karena depresi," kata Daud Kim melalui video yang diunggah oleh @aagym.
Menurutnya, orang Korea sangat terobsesi dengan kompetisi misalkan dalam hal karier atau pendidikan.
Baca Juga: 5 Idol K-Pop yang Ketahuan Pakai Produk Indonesia, Auto Bangga!
Lihat postingan ini di Instagram
Sementara, agama Islam tidak hanya menekankan aspek hidup di dunia seperti dua hal itu.
Kim menilai jika agama Islam bisa menyelamatkan orang Korea dari depresi yang amat berat.
Setelah masuk Islam, Kim mengatakan bahwa menurutnya Allah SWT tidak menilai seseorang sebagai pecundang apabila tidak berhasil memenuhi standar hidup sukses yang diciptakan oleh masyarakat.
Baca Juga: 5 Seleb Korea yang Pernah Pakai Batik, Auranya Semakin Terpancar
Ayana Moon
Nama Ayana Moon kini sudah banyak dikenal di beberapa negara mayoritas muslim, seperti Malaysia dan Indonesia.
Ayana menjadi pembicaraan publik setelah dirinya memutuskan untuk menjadi mualaf pada tahun 2012 silam.
Ia bahkan memutuskan untuk memakai hijab hingga sekarang.
Sembilan tahun telah memeluk agama Islam, Ayana kini banyak disibukan kegiatan.
Salah satunya menuliskan buku mengenai perjalanannya menjadi mualaf, sekaligus menjadi saksi atas sang adik, Aydin Seong Wook Moon, yang juga mengikuti jejaknya menjadi mualaf belum lama ini.
Baca Juga: 5 Seleb Tanah Air yang Berhasil Sembuh dari Penyakit Ganas, Penuh Perjuangan!
Lihat postingan ini di Instagram
Ujung Oppa
Ujung Oppa adalah YouTuber asalah Korea Selatan yang menjadi buah bibir masyarakat Indonesia beberapa tahun terakhir.
Ia semakin dikenal orang Indonesia karena tampil di Kanal YouTube Raditya Dika "Orang Korea Masuk Islam".
Ia menceritakan dalam konten tersebut jika sebelumnya memeluk agama Buddha seperti orang tuanya.
Namun karena sudah sangat merasa dekat dan cinta pada Indonesia, Ujung akhirnya memilih Islam.
Ia bahkan senang ketika mendengar azan dan shalawatan.
Baca Juga: 4 Seleb Terkenal yang Mengawali Karier dari Antar Teman Syuting
Lihat postingan ini di Instagram