Sonora.ID - Memiliki mata panda memang cukup menyebalkan bukan?
Kita jadi kurang percaya diri saat tapil di depan umum.
Mata panda bisa disebabkan oleh berbagai hal, salah satunya jam tidur yang berantakan.
Tapi jangan khawatir, mata panda masih bisa diatasi dengan beberapa hal sederhana di bawah ini.
Simak informasinya disini.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Mata Panda Dengan Masker Alami Kentang dan Tomat
Kompres mata
Mengkompres mata sebelum tidur bisa membuat mata kita jadi lebih bersih saat di pagi hari.
Kamu bisa menggunakan beberapa bahan yang mudah ditemui seperti timun dan kentang untuk perawatan mata.
Mentimun dan kentang dipercaya dapat mengurangi bengkak dan inflamasi.
Gunakan eye cream
Bukan hanya mencegah terjadinya keriput, eye cream juga bisa mencerahkan bagian bawah mata.
Carilah eyek cream yang mengandung vitamin K atau kafein yang dijamin mencerahkan mata panda lebih cepat dibandingkan kandungan lainnya.
Baca Juga: 5 Manfaat Kantong Teh Celup Bekas untuk Mata, Bisa Usir Mata Panda
Membuat teh
Ternyata teh memiliki manfaat untuk menghilangkan mata panda loh.
Pertama, teh bisa diminum untuk mendapatkan antioksidan yang akan menyamarkan mata panda lebih baik.
Dan kantung teh yang seduh tadi bisa digunakan untuk mengompres kantung mata agar bisa cepat menghilang.
Baca Juga: Lupa Lepas Softlens saat Tidur? Dokter: Mata Kekurangan Oksigen hingga…
Perbanyak minum air putih
Minum air yang banyak bisa juga menghilangkan mata panda yang parah.
Sebab, tubuh akan terhidrasi dengan baik daripada seseorang yang tubuhnya tidak terhidrasi.
Selain 5 hal di atas, tidur kita pun perlu diperhatikan.
Tidurlah senyaman mungkin, usahakan dengan lampu yang mati dan tempat yang cukup dingin.
Usahakan untuk jangan bermain ponsel setengah jam sebelum tidur.
Baca Juga: Perhatikan 4 Hal Ini sebelum Membeli Softlens, Dokter: Ibarat Dosis Obat
Artikel ini juga telah tayang di cewekbanget.grid.id dengan judul Mata Panda Hilang dalam Semalam, Ini Rahasianya! Coba Langsung!.