Sonora.ID - Keadaan pandemi covid-19 tidak hanya membawa dampak negatif bagi kesehatan fisik tapi juga kesehatan emosional masyarakat.
Oleh karena itu tetap penting untuk menjaga kestablian emosional yang dapat berdampak pada penuaan dini.
Minum yang cukup
Hidrasi adalah pondasi mendasar untuk sel-sel kulit yang sehat.
Tanaman akan mati tanpa hidrasi, Demikian pula, sel-sel kulit akan memburuk dengan cepat tanpa hidrasi yang memadai.
Baca Juga: 5 Tips Penting Agar Kulit tidak Belang Saat Liburan di Pantai
Hidrasi kulit datang dalam dua bentuk, air yang kamu minum dan pelembab topikal yang dioleskan pada kulit.
Molekul air yang kita minum secara otomatis mengisi molekul asam hialuronat alami di kulit kita.
Proses ini memberikan hidrasi dan nutrisi penting untuk kulit, agar kulit tetap kenyal dan sehat.
Namun, hidrasi belaka mungkin tidak memadai terutama pada kulit pada umur lanjut atau rusak akibat sinar matahari.
Baca Juga: Enggak Sampai 5 Menit, 4 Kebiasaan Sepele Sebelum Tidur Ini Bikin Wajah Mulus
Membersihkan kulit minimal dua kali sehari
Kita mungkin tidak menggunakan make-up selama di rumah, tetapi jangan malas membersihkan wajah dengan seksama.
Tidak adanya layanan facial yang biasa kita lakukan di salon maupun klinik kecantikan selama beberapa minggu seharusnya tidak menjadi bencana bagi kulit, selama kita melakukan pembersihan yang benar di rumah dua kali sehari.
Pilih pembersih yang cocok untuk jenis kulit.
Baca Juga: Peduli Lingkunga, Produk Kosmetik Kylie Jenner Kini Vegan dan Cruelty Free
Untuk kulit berminyak atau rawan jerawat, pertimbangkan untuk menggunakan cairan pembersih berbusa.
Untuk kulit yang sudah tua, gunakan pembersih yang lebih melembapkan seperti pembersih berbasis krim.
Gunakan pelindung matahari
Meskipun kita akan berada di rumah saja, jangan lupa tetap gunakan tabir surya.
Bagi sebagian dari kamu yang berada di rumah, sinar UV matahari masih akan masuk, terutama jika kamu lebih suka ventilasi yang baik dan selalu membuka jendela dan tirai.
Baca Juga: Wow, Rajin Konsumsi 4 Buah Ini Dijamin Bisa Awet Muda, Kok Bisa?
Tabir surya melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV, pembentukan pigmentasi, dan kanker kulit.
Bahkan, paparan sinar matahari singkat dapat menyebabkan kerusakan pada kulit.
Pilih tabir surya dengan perlindungan UVA dan UVB, dan dengan SPF 30 ke atas.
Yang penting diingat adalah, mengenakan masker tidak cukup melindungi kulit dari sinar matahari.
Tabir surya berkualitas baik sangat dibutuhkan, jika kamu tidak ingin pigmen kulit yang mengerikan itu muncul ke permukaan.
Baca Juga: Lagi Bruntusan, Coba Balik Ke 5 Tahapan Basic Skincare Ini
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "7 Cara Menjaga Kulit Wajah Tetap Sehat Selama Pandemi Covid-19".