Semarang, Sonora.ID - Pandemi Covid-19 yang belum juga usai, ditambah lonjakan kasus yang masih terjadi di sejumlah wilayah Indonesia membuat para pelaku UMKM merasa sangat terdampak.
Demi menyikapi keluhan para pelaku UMKM yang pendapatannya menurun drastis Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo berinisiatif membuka program “Lapak Ganjar” lebih sering.
Sebelumnya program yang memanfaatkan akun Instagram @ganjar_pranowo ini tayang sekali seminggu.
Kini selama PPKM darurat berlangsung, program ini akan tayang setiap hari mulai Rabu 14 Juli hingga 20 Juli 2021.
Ganjar akan merepost 30 UMKM/ toko/ warung, khusus wilayah Jawa Tengah. Bagi anda pelaku UMKM atau memiliki toko/warung bisa mengikuti program ini dengan persyaratan sebagai berikut :
Ganjar Pranowo berharap cara tersebut setidaknya bisa membantu meningkatkan penjualan online para pelaku UMKM selama pembatasan kegiatan di masa pandemi ini.
Baca Juga: Jasa Influencer Dukung Pelaku UMKM
UMKM sendiri merupakan salah satu sektor yang terdampak pandemic Covid-19, ditambah lagi pemerintah memberikan kebijakan untuk pelaksanaan PPKM Darurat dan kebijakan pengetatan lainnya yang sangat mempengaruhi roda perekonomian.
Disisi lain saat ini pihak pemprov Jateng telah meminta Dinas Koperasi UMKM untuk melakukan pendataan dan mengidentifikasi berapa banyak UMKM yang terdampak, termasuk pelaku UMKM yang menjajakan dagangannya di rest area Tol Jawa Tengah.
Sebagai tambahan informasi, terhitung mulai 16-22 Juli 2021 kepolisian akan menutup seluruh exit Tol di Jawa Tengah.
Hal ini guna mengurangi mobilitas masyarakat dalam rangka menekan penyebaran Covid-19.
Baca Juga: Post Oleh-oleh Palembang Membantu UKM Mengatasi Krisis Pandemi