Ini dia tips yang bisa kamu gunakan untuk mengidentifikasi apakah tautan yang disematkan dalam sebuah pesan, berbahaya atau tidak.
1. Waspada dan cermat cari kesalahan ejaan atau kejanggalan lain di tautan. Meskipun alamat tautan seolah-olah asli, namun, kemungkinan ada ejaan yang diplesetkan, seperti mengganti huruf dengan angka dan semacamnya.
2. Jangan membagikan chat berisi tautan mencurigakan ke kontak lain. Menurut Kaspersky, para penipu memanfaatkan skema "pesan berantai" agar si penerima lebih merasa yakin jika menerima pesan dari kontak yang dikenal.
Baca Juga: Tanda-tanda WhatsApp Sedang Dibajak Orang Tidak Bertanggungjawab
3. Banyak penipu yang memanfaatkan aplikasi chat seperti WhatsApp untuk berkomunikasi dengan target yang mereka temukan di sumber terpercaya, seperti platform marketplace dan layanan pemesanan akomodasi.
4. Munculkan rasa curiga, sekalipun tautan dikirim oleh teman dan kerabat dekat. Sebab ada kemungkinan, akun mereka dibajak. Tidak ada salahnya untuk menggunakan teknologi tambahan untuk mencegah pengguna terjebak di tautan phishing.