Internal motivation
“Motivasi yang asalnya dari diri, dorongan yang bersumber dari dalam diri untuk melakukan gerakan atau tindakan tertentu,” sambung Vivid.
Hal ini termasuk dengan imajinasi, ketika seseorang memiliki mimpi dalam dirinya, dan bertekad untuk mewujudkan mimpi tersebut, orang itu memiliki motivasi dari dalam dirinya sendiri.
Membangun motivasi paling kuat adalah berasal dari dalam diri sendiri, meski demikian ada beberapa kondisi ketika internal motivation ini sudah meredup yang membutuhkan sumber lainnya yaitu external.
Baca Juga: Mengapa Motivasi Terkadang Sulit Ditemukan dalam Diri Sendiri?
External motivation
“Dorongan yang berasal dari pengaruh orang lain, misalnya ada reward, ada hadiah,” jelasnya.
Cara yang satu ini biasanya sangat cocok bagi anak-anak, khususnya pada masa pandemi saat ini ketika anak-anak sudah tak lagi memiliki motivasi yang menggebu-gebu untuk belajar dari rumah, sang orang tua bisa berperan menumbuhkan motivasi itu kembali.
Misalnya dengan memberikan iming-iming adanya hadiah ketika sang anak mencapai nilai tertentu, agar dirinya kembali termotivasi untuk belajar.
Baca Juga: Kumpulan Kata-kata Motivasi untuk Tes CPNS 2021, Bisa Tambah Semangat