Sonora.ID - Beberapa waktu terakhir sedang ramai dibahas terkait munculnya spyware Pegasus versi terbaru di jagat internet. Menurut informasi yang beredar, spyware Pegasus digunakan pemerintah di berbagai negara untuk memata-matai ponsel pribadi sejumlah pihak.
Sejumlah pihak yang menjadi target, mulai dari Presiden Perancis, Emmanuel Macron, CEO Telegram, Pavel Duvrov, hingga pemiliki klub sebak bola asal Perancis PSG, Nasser Al-Khelaifi juga turut masuk didalam daftar tersebut.
Pihak-pihak yang menjadi target itu sudah melakukan beberapa tindakan guna mencegah serangan dari spyware pegasus.
Saat ini tokoh-tokoh penting memang masih menjadi target utama. Namun, tidak menutup kemungkinan hal yang sama juga akan menyerang masyarakat biasa. Oleh karena itu, berikut ada beberapa cara untuk mencegah serangan spyware pegasus di HP pribadi kamu.
Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, 5 Hack Skincare Wajah yang Bisa Mencerahkan Ketiak
Spyware pegasus mampu menyerang melalui aplikasi pengiriman pesan seperti WhatsApp dan iMessage. Apabila perangkat sudah diserang oleh spyware pegasus, maka seluruh akses didalamnya bisa dikatakan sudah diambil alih.
Seseorang bisa membaca pesan yang masuk, email, foto dalam galeri, menyadap telepon, melacak lokasi, hingga merekam suara dari jarak jauh.
Cara pencegahan dari serangan spyware pegasus bisa dikatakan “susah-susah gampang”. Menurut profesor keamanan siber University of Surrey di Inggris, Alan Woodward menyebutkan bahwa secara teori spyware pegasus bisa dihapus dari perangkat pribadi.
Namun, untuk mengidentifikasi apakah suatu perangkat sudah terkena serangan spyware pegasus masih sulit untuk dilakukan. Untuk itu, ia menyarankan para pengguna secara rutin melakukan restart pada HP pribadinya.
Baca Juga: Akun Instagram Kedua Milik Jennie BLACKPINK @lesyeuxdenini Diretas
Selain itu, pengguna juga bisa meng-install software anti-malware untuk memperkuat keamanana perangkat pribadinya. Adapun cara lain untuk mencegah serangan spyware pegasus adalah dengan menggunakan bantuan aplikasi keamanan. Aplikasi yang dimaksud bisa berupa password manager atau authenticator.
Penulis Morning Context, Advait Palepu membagikan berbagai rekomendasi aplikasi dan software yang bisa digunakan untuk mencegah serangan spyware pegasus melalui akun Twitter pribadinya @advait_px. Beberapa nama popular seperti Bitwarden dan Google Authenticator juga masuk dalam daftar rekomendasinya.
Selain itu, masih ada cara lain yang juga bisa dilakukan untuk terhindar dari serangan spyware pegasus. Melansir dari The Washington Post, pengguna harus rutin melakukan update software, karena dengan software yang sudah ter-update, secara otomatis keamanan yang digunakan sudah ter-update dan lebih kuat.
Para pengguna bisa mengatur setelan perangkatnya ke automatic update. Sayangnya, automatic update bisa berjalan apabila perangkat terkoneksi dengan WiFi saja, karena update software membutuhkan kuota yang banyak, dan sinyal yang kuat. Kemudian untuk pengguna yang masih menggunakan perangkat HP yang umurnya sudah lebih dari 5 tahun sangat disarankan untuk mengganti perangkatnya, terutama apabila HP tersebut sudah tidak mendapatkan update sistem operasi baru dari developer.
Nah, itulah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mencegah serangan spyware pegasus. Selamat Mencoba!
Baca Juga: Jangan Abaikan, Jaga Proteksi Whatsapp Anda Dengan Verifikasi Dua Langkah