Bahkan, sebelumnya ia mendorong Bupati maupun Wali Kota di Sulsel bisa melakukan hal yang sama di wilayahnya.
"Kita dukung program wali kota. Kita harus bekerja semua. Di sinilah kita harus menempatkan posisi-posisi," terangnya.
Sudirman mengaku, dalam mengambil kebijakan, dirinya senantiasa meminta pandangan serta pertimbangan dari kepala OPD, Asisten serta Staf Ahli Pemprov Sulsel.
Hal itu ia lakukan mengingat, pengalamannya di pemerintahan belum cukup matang.
"Saya anggap ASN kita orang cerdas. Saya terbatas akan hal ini. Jadi saya harus mengambil kebijakan yang efektif, efisien dan tepat," tandasnya.
Baca Juga: Pemkot Makassar Hadirkan Teknologi Terbaru, Alat Deteksi Seluruh Varian Covid 1