Sonora.ID - Rambut basah setelah keramas memang rasanya ingin cepat dikeringkan. Mengeringkan rambut basah dengan hairdryer dapat merusak rambut.
Namun, jika kamu sedang terburu-buru maka bisa menggunakan hairdryer namun dengan suhu yang tidak begitu panas.
Panas yang dihasilkan hairdryer menyebabkan rambut menjadi mudah rapuh dan kering. Maka dari itu, artikel ini akan membahas tentang tips merngeringkan rambut tanpa menggunakan hairdryer, simak tips berikut ini.
Gunakan handuk yang menyerap air
Pemilihan handuk perlu diperhatikan, karena menggunakan handuk biasa justru membuat rambutmu rusak. Kamu bisa menggunakan handuk yang terbuat dari microfiber lembut.
Handuk berbahan microfiber dapat menyerap air dua kali lebih maksimal dari handuk biasa.
Bungkus rambut
Cara yang kedua yaitu, kamu bisa membungkus rambutmu dengan menggunakan handuk. Kamu bisa membuat seperti turban menggunakan handuk.
Hal ini bisa menjadikan rambut cepat kering karena penyerapan yang maksimal.
Baca Juga: Perempuan Rawan Alami Kebotakan di Usia 30 Tahun, Atasi dengan Bahan Alami Berikut!
Gunakan kondisioner
Selain dapat membuat rambut lebih halus, kondisioner juga dapat membuat rambut cepat kering. Karena kondisioner dapat membuang air dalam prosesnya. Hal ini tentu dapat menyingkat waktumu.
Gunakan hairdryer dalam kondisi rambut setengah kering
Jika kamu terburu-buru, kamu dapat menggunakan hairdryer dalam keadaan rambutmu setengah kering dan suhu yang tidak terlalu panas.
Hindari penggunaan hairdryer dalam keadaan rambutmu baru selesai keramas dan masih basah total, hal ini dapat merusak rambut.
Baca Juga: Dijamin Ampuh! 4 Bahan Alami Tumbuhkan Rambut dalam Waktu Singkat