Sonora.ID - Sudah beberapa tahun belakangan ini idol K-pop berpotensi debut menjadi seorang aktor.
Beberapa idol yang cukup bersinar dalam dunia akting film dan drama di antaranya Cha Eun Woo, D.O, Park Hyung Sik, Taecyeon dan masih banyak lainnya.
Mereka berhasil merebut hati penggemar dengan keahlian mereka dalam berakting.
Baru-baru ini media Korea Sport DongA mengungkap ada 3 idola yang cukup bersinar di industri tersebut.
Bahkan mereka sangat berpotensi menjadi aktor hebat di generasi masa yang akan datang.
Siapa saja mereka? Simak informasinya di bawah ini.
Baca Juga: Jalur Pahala! Kisah Jang Dong Yoon yang Debut Aktor karena Bantu Polisi Tangkap Pencuri
Jinyoung GOT7
Tahukah kamu bahwa sebelum Jinyoung debut GOT7 ternyata dia memiliki pengalaman akting yang luar biasa.
Bertahun-tahun dia menjadi seorang pemeran utama ataupun cameo.
Namun dia baru benar-benar bersinar sejak membintangi drama Korea 'The Devil Judge' bersama aktor veteran Ji Sung.
Jinyoung diprediksi akan menjadi aktor hebat di masa yang akan datang.
Dalam waktu dekat dia diperkirakan akan membintangi drama 'Yumi's Cells'.
Baca Juga: 8 Aktor & Aktris yang Sering Mainkan Peran Anak SMA, Padahal Usianya 30-an
Rowoon SF9
Sejak debut sebagai idol di tahun 2016 bersama SF9, Rowoon telah menarik perhatian penggemar karena visualnya yang memukau dan suaranya yang menenangkan.
Ia pertama kali berakting di drama 'School 2017', saat itu Roowon langsung menjadi favorit para pemirsa karena pesona yang dimilikinya.
Penampilannya di drama 'Extraordinary You' pun mendapatkan hati para penggemar.
Baca Juga: 9 Selebriti Korea yang Dulunya Atlet, Adakah Idolamu? (Part 2)
Kemahirannya dalam berakting membuat ia memenangkan penghargaan 'Aktor Pendatang Baru Terbaik' di tahun 2009.
Saat ini Roowon sedang disibukan dengan syuting drama baru 'Affection'.
Junyoung U-KISS
Jungyoung U-KISS mendapat sorotan publik di tahun 2018 setelah dirinya tampil di drama Korea 'Goodbye to Goodbye'.
Tidak hanya berbakat di musik, Junyoung juga terus mengasah kemampuannya dalam segala hal termasuk berakting.
Ia kembali mendapatkan perhatian masyarakat karena perannya sebagai Kwon Ryok dalam drama 'Imitation'.
Setelah kepopularitasannya meningkat, Junyoung selalu mengasah dirinya untuk lebih baik, termasuk kabar baik dirinya yang akan debut film Netflix 'Moral Sense'.
Baca Juga: 5 Seleb Korea yang Kena Skandal saat Syuting Berlangsung, Sampai Ada yang Dikeluarkan