Mau Trip Ke Majalengka, Ini 7 Rekomendasi Tempat Kuliner yang Wajib Dijajal

11 Agustus 2021 12:36 WIB
Illustrasi Kawasan Majalengka
Illustrasi Kawasan Majalengka ( )

Sonora.ID - Sedang berkunjung ke kawasan Majalengka tapi bingung enaknya jajan apa ya disana?

Jangan khawatir, selain terkenal akan keindahan alamnya, Majalengka juga memiliki banyak wisata kuliner yang menggugah selera.

Berikut beberapa rekomendasi wisata kuliner yang dapat Anda cicipi kali berada dikawasan Majalengka.

Untuk rasa dan juga kwalitasnya dapat Anda nilai sendiri usai menjajalnya, mana saja ya wisata kuliner yang nikmat di kawasan Majalengka, berikut ulasan selengkapnya:

Baca Juga: Bandara Didorong Pasarkan Produk UKM dan Kuliner Khas Sulsel

1. Nasi Lengko

Nasi Lengko Merupakan kudapan berat yang biasanya digunakan untuk menu sarapan oleh masyarakat Majalengka.

Kudapan ini mengandung gizi seimbang lantaran terdapat karbohidrat, protein, kaya akan sayur mayor dan rasanya juga cukup nikmat.

Nasi Lengko

Selain itu, makanan ini tergolong cukup rendah kalori untuk dikelasnya. Anda bisa puas mencicipi nasi lengko di kawasan tepi jalan wilayah kelurahan Majalengka bagian timur.

Lebih tepatnya di Majalengka Wetan, Kec. Majalengka, Kab Majalengka.

Baca Juga: Ide Bisnis Kuliner yang Bakal Laris Manis di Tengah Pandemi, Berikut Resep Sempol Daging

2. Tahu Pocong

Sekilas mendengar namanya pasti cukup mengerikan dan bingung membayangkan bentuknya.

Kudapan enak ini sebenarnya merupakan makanan dengan katagori camilan ringan.

Kudapan ini berbahan dasar tahu yang kemudian diolah sedemikian rupa dengan mengunakan tepung.

Tahu Pocong

Kudapan ini banyak ditemukan di kawasan Jatiwangi kec. Leuwimunding, Kab. Majalengka. Untuk harganya sendiri sangat ramah di kantong yakni hanya berkisar antara Rp.3.000,-.

Untuk isian tahu biasanya terdiri dari berbagai macam sayuran, seperti kol dan wortel. Namun ada juga yang berisi daging ayam yang dicincang.

Baca Juga: Resep Membuat Bakso Mercon, Kuliner Pedas Penggugah Selera Makan

3. Bakso Sabreng

Bakso

Nah, warung makan ini cukup terkenal dikalangan wisatawan khususnya di wilayan alun-alun sutawangi.

Banyak wisatawan yang jauh-jauh hanya untuk mampir ke kedai ini untuk mengobati rasa penasaran akan nikmatnya bakso Sabreng.

Bakso ini begitu terkenal lantaran kwalitas bakso dan kuahnya yang benih namun anehnya sangat gurih dan menggugah selera.

Lokasi tepatnya berada di Balida, Kecamatan Dawuan, Kabupaten Majalengka.

Baca Juga: Terkenal Enak, 5 Rekomendasi Wisata Kuliner di Kawasan Cianjur

4. Kalua Jeruk

Kalua Jeruk

Kalua Jeruk merupakan salah satu jajanan tradisioanl khas Majalengka. Jajanan ini begitu popular lantaran cukup menyita perhatian dari para wisatawan.

Selain bentuknya yang unik rasanya yang khas juga menjadi alasan utama banyak wisatawan tertarik.

Kalua jeruk dibuat dari jeruk dengan mengambil seluruh daging buahnya, kemudian dicampurkan dengan gula merah, yang dikenal oleh warga setempat dengan sebutan gula kawulang.

Tekstur pada makanan ini yaitu keras pada bagian luarnya, akan tetapi lembut pada bagian dalamnya.

Baca Juga: Ide Bisnis Kuliner Unik dan Menyehatkan, Berikut Resep Nasi Uduk Bunga Telang

1. Jalakotek

Jalakotek

Kudapan ini memiliki bentuk menyerupai pastel namun terbuat dari aci sehingga memiliki tektur yang jauh lebih kenyal dan biasanya diisi dengan tahu atau ayam.

Anda bisa menemukan kudapan ini banyak dijual dikawasan Alun-alun Majalengka ataupun dui kawasan Cigasong.

Baca Juga: Ide Bisnis Jajanan Tradisional Dengan Konsep Kekinian, Berikut Resep Pastel Panggang Bumbu Bali

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm