Sonora.ID - Tidur merupakan bagian untuk beristirahat dari aktivitas sehari-hari. Waktu tidur yang ideal yaitu setidaknya 7-8 jam per hari.
Namun, tak jarang banyak orang yang kekurangan waktu untuk tidur. Hal ini terjadi biasanya karena padatnya aktivitas yang membuatnya harus begadang dan mengorbankan waktu tidurnya.
Padahal, tidur yang cukup dapat memperbaiki kondisi fisik dan mental. Sebaliknya, jika waktu tidur kurang atau sering begadang maka efek buruk bagi kesehatan tubuh pun dapat menyerangmu.
Berikut dampak buruk atau bahaya jika kamu terlalu sering begadang:
Menyebabkan penyakit serius
Begadang hanya memberikan dampak negatif untuk kesehatan tubuh. Beberapa penyakit mematikan seperti jantung, stroke, darah tinggi, dll dapat menyerang tubuh jika kamu menyepelekan waktu tidurmu.
Karena, kualitas tidur yang tidak benar menyebabkan pembuluh darah tidak berfungsi optimal.
Mempengaruhi mood
Kurangnya istirahat atau tidur dapat mempengaruhi keadaan emosional. Begadang menyebabkan banyak gangguan emosi seperti moody atau mood yang sering berubah-ubah.
Gangguan tidur ini mengarah ke insomnia yang berkaitan dengan kondisi depresi.
Baca Juga: Diejek Mirip Kelelawar, Ini 3 Zodiak yang Sering Begadang dan Alasannya
Menyebabkan obesitas
Kurang tidur juga memiliki dampak yang sama seperti jarang berolahraga. Terlalu sering begadang juga merangsang peningkatan nafsu makan. Sehingga, rasa lapar sering datang menghampirimu.
Menyebabkan pikun
Begadang juga membuat kita sulit berkonsentrasi dan menyebabkan menurunnya daya ingat. Gangguan ini tentu saja mengganggu kita dalam beraktivitas sehari-hari.
Karena pada saat kita tidur, otak akan mengalami proses memindahkan ingatan serta memori ke otak. Jika terlalu sering begadang, maka proses ini tidak berjalan sempurna.
Baca Juga: Sering Main Handphone Hingga Larut Malam, Pria Ini Terkena Penyakit Berbahaya