Sonora.ID - Jika dibayangkan, artis memang memiliki kesibukan dunia mereka sendiri. Bahkan, seringkali para artis kerja hingga pagi ketika mereka syuting.
Kesibukan ketika menjadi figur publik untuk tampil di layar kaca dan panggung nggak membuat 7 artis ini membatasi kreatifitasnya.
Ternyata, ada bakat lain yang membuat mereka dapat melebarkan sayap ke industri literasi dengan menjadi penulis. Beberapa artis menyalurkan ide dan kreatifitasnya melalui tulisan yang dicetaknya menjadi buku.
Hal ini pun semakin membuat penggemar merasa dekat dengan sosok idolanya tersebut. Nah, berikut ini 7 artis inspiratif yang juga menjadi penulis buku:
Baca Juga: Dianggap Penting, Ini Manfaat Melamun Menurut Dewi ‘Dee’ Lestari
1. Dewi 'dee' Lestari
Nama Dewi 'dee' Lestari awalnya dikenal sebagai penyanyi yang berkarir dalam grup RDS. Setelah sekian lama redup, Dewi Lestari pun mencoba mengasah baka lain yaitu menulis.
Teernyata, novel pertamanya yang berjudul Supernova: Kesatria, Putri, dan Bintang Jatuh di tahun 2001 mendapat antusiasme dari pembaca setia yang luar biasa. Kini, sosok Dewi Lestari lebih terkenal sebagai penulis buku dengan nama pena Dee Lestari.
2. Shandy Aulia
Artis cantik yang namanya melejit berkat perannya di film Eiffel I’m In Love ini juga pernah menulis buku berjudul Incomplete.
Karyanya ini menceritakan kisah hidupnya yang inspiratif dan mengajarkan kita untuk nggak menilai seseorang dari luarnya.
Buku ini mengupas kehidupan selebritis yang tampak luar biasa dan serba berkecukupan, namun dibalik tampilan itu ternyata ada cerita penuh perjuangan. Salut, deh!
Baca Juga: Shandy Aulia Adu Akting dengan Aktor Korea di Film 'Cinta Itu Buta'
3. Fitri Tropica
Presenter sekaligus pelawak ini juga pernah menciptakan buku karyanya yang berjudul Kening. Buku tersebut sempat ramai dibicarakan di awal penerbitannya karena penggemar Fitrop, panggilan akrabnya, udah menantikan buku perdananya.
Buku ini menceritakan kehidupan dan pandangan seorang Fitrop tentang berbagai hal dengan bahasa yang unik dan lucu. Kalimat-kalimat yang seru dan anak muda banget ini bikin pembacanya merasa lebih dekat dengan Fitrop.
3. Nadine Chandrawinata
Tapi selain di dunia hiburan, cewek yang hobi berpetualang dan traveling ini pun ternyata senang menulis. Bukunya nggak jauh-jauh dari kisah perjalanannya selama menjadi traveller.
Judul bukunya adalah Nadrenaline yang terbit di tahun 2012 yang menceritakan lika-liku seorang Nadine sang traveller.
Baca Juga: Wajib Baca, Berikut 7 Buku Motivasi Terbaik Tahun 2021 Menurut Ahli
5. Happy Salma
Wanita yang menyelami panggung hiburan sekaligus teater ini ternyata juga pernah mencetak karyanya dalam bentuk buku. Dengan menggandeng penulis terkenal—Pidi Baiq, Happy Salma menulis buku yang berjudul Hanya Salju dan Pisau Batu
. Buku ini terbilang unik karena penulisannya nggak seperti novel-novel pada umumnya, malah terkesan seperti percakapan antara Happy Salma dan Pidi Baiq. Namun, buku ini tetap menarik karena banyak nilai dan maksa yang dapat diambi dari buku ini.