Genjot Realisasi Vaksinasi, 9 Unit Mobile Vaksinator Resmi Beroperasi

17 Agustus 2021 14:30 WIB
Mobile vaksinator resmi beroperasi untuk mendukung program Kebut Vaksinasi yang digalakkan Pemprov Sulsel
Mobile vaksinator resmi beroperasi untuk mendukung program Kebut Vaksinasi yang digalakkan Pemprov Sulsel ( Humas Pemprov Sulsel)

Makassar, Sonora.ID - Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman meluncurkan mobil vaksinasi keliling (mobile vaksinator) pada puncak peringatan Hari Ulangtahun (HUT) ke 76 Proklamasi Kemerdekaan RI di Lapangan Upacara Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Selasa, (17/8/21).

Sebanyak 9 unit mobile vaksinator akan melayani masyarakat yang belum menerima vaksin. Hadirnya mobile vaksinator ini, menurut Sudirman, akan mendukung program Kebut Vaksinasi yang digalakkan Pemprov Sulsel.

"Hari ini ada sembilan unit kendaraan vaksinator keliling dan silahkan mendaftarkan diri," kata Sudirman Sulaiman di sela-sela seremoni peluncuran.

Baca Juga: Momen Kemerdekaan, Plt Gubernur Minta Masyarakat Bersatu Lawan Covid-19

Sudirman menuturkan, mobile vaksinator akan melayani kelompok, sehingga diharapkan pada proses pelaksanaan vaksinasi tidak terjadi kerumunan.

Selain itu, mobile vaksinator akan beroperasi di wilayah aglomerasi Mamminasata yang meliputi Kota Makassar, Kabupaten Maros, Sungguminasa (Kabupaten Gowa) dan Takalar. Hal ini mengingat, penyebaran dab penularan virus di wilayah tersebut cukup tinggi.

Jika target vaksinasi pada wilayah aglomerasi tercapai, mobile vaksinator selanjutnya akan menyasar wilayah kabupaten/kota lainnya. Dengan demikian, kekebalan kelompok (herd immunity) terhadap virus dapat segera terbetuk.

Sudirman menambahkan, bagi masyarakat yang ingin mendaftarkan diri, cukup melakukan registrasi pada websirte hallodokter.sulselprov.go.id.

"Ini terintegrasi dengan telemedicine Hallo Dokter untuk konsultasi, vaksin keliling, bisa melakukan tracing untuk swab ketika anda terkonfirmasi, dan kita bisa bawa ke FIT," tandas Sudirman.

Baca Juga: Percepat Herd Immunity, Perempuan Jenggala Gelar Vaksinasi Massal di 12 Kota

Sementara, Koordinator Posko Satgas Covid-19 Sulsel, dr Arman Bausat menyebut, secara total, terdapat 18 unit kendaraan yang digunakan untuk program mobile vaksinator. Kendaraan tersebut terdiri dari sembilan bus dari Dinas Perhubungan, dan sembilan ambulance dari Rumah Sakit Pemprov Sulsel dan Satgas Covid-19 Sulsel.

"Jika bus Mobile Vaksinator berkeliling untuk melakukan vaksinasi, akan didampingi dengan satu ambulans," ujarnya.

Program Mobile Vaksinator ini juga berkerjasama dengan Tim Bantuan Medis (TBM) dari empat fakultas kodekteran, yakni Unhas, UMI, UIN dan Unismuh, yang akan bertugas. Masing-masing mobil terdapat rumah sakit Pemprov yang menjadi penanggungjawab.

"Silahkan mendaftar di posko satgas, dimana titik mau dilakukan vaksinasi. Saat ini banyak mendaftar, kemarin ada dari pesantren 300 orang, ada komunitas juga," pungkas dr Arman.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm