Kemudian, pemaparan makalah dan wawancara pada tanggal 23 s/d 25 Agustus dan selanjutnya adalah pengumuman hasil seleksi akhir pada tanggal 26 Agustus 2021.
"Menurut jadwal tanggal 30 Agustus 2021 sudah dilantik. Tapi itu tentatif kekuasaan yang pimpinan," pungkasnya.
Sebelumnya. Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina menjamin, bahwa dalam proses seleksi lelang jabatan pimpinan tinggi pratama tidak ada calon titipan.
Ia menyatakan, pendaftaran sekda dilakukan secara terbuka bebas.
"Titipan siapa, ini terbuka siapa saja boleh ikut mendaftar dengan syarat-syarat yang ditentukan," tekannya singkat.
Sebelumnya diketahui, tahap pendaftaran sendiri telah berakhir dan diikuti oleh enam orang peserta. Mereka telah dinyatakan lulus seleksi administrasi oleh Tim Panitia Seleksi (Pansel) melalui sebuah surat pengumuman bernomor : 821.22/002/PANSEL-JPT/BJM/VIII/2021.
Yakni Kepala Badan Kepegawaian Daerah, Pendidikan dan Pelatihan (BKD Diklat) Banjarmasin, Ahmad Syaffri Azmi, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Banjarmasin, Iwan Fitriady, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Banjarmasin, Iwan Ristianto.
Kemudian Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Banjarmasin, Muhammad Taufik Rivani dan juga Kepala Badan Keuangan (Bakeuda) Banjarmasin, Subhan Nor Yaumil.
Terakhir peserta dari luar Pemko Banjarmasin, Yakni Ikhsan Budiman yang merupakan Staf Ahli Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu.
Baca Juga: Layaknya PSBB, Pos Pemeriksaan di Banjarmasin Sekarang Jadi Penyekatan