DJP IT Summit 2021 ini dapat diikuti dengan peserta yang terdiri dari kementerian atau lembaga, bank – bank negara meupun swasta, asosiasi, lembaga pendidikan, serta masyarakat luas.
Melalui DJP IT Summit 2021, DJP juga ikut mendorong semangat generasi muda dalam menguasai artificial intelligence.
Dua komponen pokok yang menjadi fokus DJP dalam pengembangan IT ke depannya adalah pemanfaatan artificial intelligence dan data analytics. Diharapkan kedua hal tersebut menjadi pilar utama dalam pemenuhan kewajiban perpajakan.
Dalam hal ini, DJP juga mengajak masyarakat untuk mengunjungi dan mengikuti acara DJP IT Summit 2021 guna menambah wawasan tentang perjalanan transformasi digital DJP sebagai mitra pembangunan masyarakat.
Baca Juga: Kinerja Meningkat, Kanwil DJP Jateng II Ubah Layanan Menjadi Daring Selama Pandemi Covid-19