Sonora.ID – Seseorang memiliki dominasi dalam hal penggunaaan otak kanan atau otak kiri. Rupanya, hal tersebut bisa menunjukkan karakter seseorang lho.
Ornag yang menggunakan otak kanan cenderung orang yang kreatif dan imajinatif. Sedangkan orang yang menggunakan otak kiri cenderung memiliki pemikiran logis, dan sistematis.
Untuk mengetahui apakah Anda menggunakan otak kanan atau kiri, hal tersebut bisa diketahui dengan tes kepribadian berikut ini.
Melansir tribunnews.com dari jayce-o.blogspot.com, berikut ini ulasan selengkapnya:
Tes pertama
Cobalah menggenggam tangan kanan dan kiri satu sama lain seperti cara berdoa orang Kristiani.
-Apabila ibu jari kiri dibawah ibu jari kanan, maka Anda cenderung menggunakan otak kiri.
-Apabila ibu jari kanan di bawah ibu jari kiri, maka Anda cenderung menggunakan otak kanan.
Tes kedua
Cobalah bersedekap atau meletakkan lengan di depan dada.
-Apabila lengan kanan di atas tangan kiri, maka Anda cenderung menggunkan otak kiri.
-Apabila lengan kiri di atas lengan kanan, maka Anda cenderung menggunakan otak kanan.
Lalu, apa maksud dari hasil tes di atas? Berikut ini penjelasan selengkapnya:
Ingat, hasil tes jangan sampai terbalik! Berikut hasil tes dari kedua gambar di atas:
Baca Juga: Tes Kepribadian: Cara Makan Bisa Ungkap Sifat dalam Diri Anda
Kanan-kiri
Anda orang yang penuh pertimbangam dan tidak bisa spontan, memiliki naluri membaca emosi orang lain dan ramah kepada semua orang secara alami.
Orang dengan tipe ini juga selalu mendukung orang lain. Mereka identic dengan kepribadian yang stabil dan penuh pertimbangan dalam melakukan sesuatu.
Kelemahannya, mereka tidak bisa mengatakan tidak kepada orang lain. Bisa dibilang, mereka selalu pedulu dengan orang lain.
Mereka menyukai sesuatu yang sederhana sehingga bisanya mereka menghasilkan sesuatu yang sederhana pula dan mudah dicerna orang lain. Dalam arti lain, mereka tidak menyukai hal yang rumit.
Kanan-kanan
Anda orang yang suka tantangan dan tidak suka basa-basi. Anda juga suka menentukan sesuatu secepat mungkin.
Selain itu, Anda menyukai hal-hal baru yang berkaitan dengan tantangan. Sebab, Anda berani menghadapi bahaya atau risiko tanpa berpikir.
Kelemahannya, Anda tidak mendengar kata-kata atau saran dari orang lain. Mereka akan mendengarkan orang lain hanya jika mereka berpikir itu adalah menarik.
Orang yang memiliki kepribadian ini dianggap sangat cocok di bidang desain dan seni.
Seperti yang kita ketahui otak kanan dominan digunakan di bidang desain.
Baca Juga: Tes Kepribadian: Kebiasaan Cara Menekan Pasta Gigi Bisa Ungkap Karaktermu
Kiri-kiri
Anda orang yang berdedikasi tinggi, dingin, dan perfeksionis. Selalu mengandalkan logika dalam setiap tindakannya.
Memiliki banyak kebanggaan dan merasa hebat dalam melakukan sesuatu. Pantas saja mereka selalu diandalkan.
Memiliki banyak kebanggaan dan merasa hebat dalam melakukan sesuatu.
Meskipun demikian hasil dari desain yang mereka buat biasanya membutuhkan waktu yang lama.
Kiri-kanan
Anda orang yang peduli pada orang lain dan tipe sebagai seorang pemimpin.
Anda memiliki kemampuan berbicara yang baik dan cerdas untuk menyesuaikan situasi dan kondisi yang ada, sambil tetap memperhatikan kebutuhan orang lain.
Karena mereka dingin dan tenang atau pendiam, memiliki rasa tanggung jawab yang tinggi, mereka akan cenderung menjadi pemimpin kelompok.
Namun, mereka tidak dapat membantu kehidupan atau kepentingan pribadi dalam hal 'membagi atau mencampur dua hal ini, karena mereka ingin terlalu peduli pada orang lain.
Baca Juga: Tes Kepribadian: Ungkap Perasaan kepada Mantan Lewat Gambar yang Pertama Dilihat