Dia menyebut vaksinasi khusus pelajar itu juga dalam rangka untuk persiapan sekolah tatap muka.
"Ijinkan saya mengimbau seluruh pelajar dan orang tuanya untuk mendukung acara kita, agar bisa mempercepat pembelajaran tatap muka (PTM) yang dirindukan anak kita," sambungnya.
Sementara Plt Kepala Dinas Pendidikan Makassar, Nielma Palamba yang dikonfirmasi terpisah mengatakan ada ribuan pelajar yang akan disuntik vaksin.
Kegiatan digelar di 10 tempat berbeda dan berlangsung secara serentak. Dipusatkan di SMP negeri 24, jalan baji gau, kecamatan tamalate.
"Ada 10 tempat, dipusatkan di smp 24 Makassar, itu ribuan vaksin," ungkapnya.
Baca Juga: Laksanakan PTM Terbatas, SDN 15 Cipete Utara Terapkan Prokes Ketat