5 Keuntungan Menggunakan Cleansing Balm, Wajah jadi Lebih Lembut!

5 September 2021 22:30 WIB
Ilustrasi menggunakan cleansing balm
Ilustrasi menggunakan cleansing balm ( Freepik)

Sonora.ID – Kalau kamu sudah mencari cleansing balm untuk membersihkan wajahmu, maka itu hal yang bagus untuk memperbaiki rangkaian perawatan kulit wajahmu.

Mungkin banyak yang belum mengetahui tentang apa itu cleansing balm, Cleansing balm adalah pembersih wajah yang berbasis minyak namun dikemas dalam bentuk padat.

Produk ini dikenal ampuh membersihkan makeup dan kotoran dibandingkan pembersih berbasis air atau krim.

Baca Juga: Cara Mengaplikasikan Pelembab Wajah yang Benar Agar Kulit Tetap Sehat

Berikut ini adalah 5 keuntungan dari menggunakan cleansing balm seperti yang dilansir dari laman beauty bay:

  1. Langkah pertama untuk double cleansing

Double cleansing atau membersihkan wajah dua kali adalah suatu keharusan agar kulit kamu jadi super bersih dan cleansing balm adalah langkah pertama yang sempurna.

Mulailah dengan menghapus make up dengan cleansing balm menggunakan kapas wajah atau kain halus yang hangat, baru setelah itu diikuti dengan pembersih yang lebih ringan seperti gel.

Double cleansing ini memastikan bahwa kulitmu bebas dari penumpukan, kotoran, debu yang memungkinkan produk skincare mu yang lain akan meresap ke dalam kulit dan melakukan tugasnya lebih efektif.

  1. Menghapus make up dan yang lainnya

Alasan mengapa cleansing balm sangat efektif adalah karena produk ini menggabungkan campuran minyak dan emolien untuk memecah dan menghilangkan semua sisa riasan, SPF, kotoran, debu, dan penumpukan, sehingga membuat kamu memiliki kulit segar yang dapat bernapas.

Cukup pijat ke kulit, biarkan cleansing balm itu bekerja, dan lihat semuanya akan hilang – bahkan maskara yang membandel.

Baca Juga: Bagus untuk Wajah, Begini Cara Gunakan Mentimun Beku untuk Perawatan

  1. Melembutkan kulit

Meskipun cleansing balm sangat berguna untuk jenis kulit kering, sifat melembutkan dan menutrisi membuatnya bekerja untuk siapa saja dan semua orang.

Biasanya bahan-bahan pada cleansing balm seperti minyak, chamomile, dan oat lipid semuanya bekerja untuk melembutkan, melembabkan, dan menenangkan kulit.

Jika kamu memiliki kulit berminyak dan kamu tidak yakin, ingatlah bahwa minyak akan menarik minyak, sehingga kulit kamu sebenarnya tidak terlalu berminyak dan jadi  lebih seimbang.

  1. Tidak berantakan

Cleansing balm memiliki tekstur lebih padat yang meleleh ke dalam kulit saat diaplikasikan. Tekstur yang lebih padat = lebih sedikit kekacauan, artinya kamu tidak akan mengotori wastafel/baju/rambut.

  1. Kamu bisa menjadi lebih rileks

Agar cleansing balm berfungsi dengan baik, balm perlu dipijat ke kulit untuk membantu menembus pori-pori dan memecah kotoran apa pun.

Jadi mengapa tidak mengubahnya sekaligus menjadi pijatan untuk wajah kamu? Lepaskan ketegangan di rahang, ketegangan pelipis, dan bantu drainase limfatik saat kamu melakukannya.

Baca Juga: Bisa Usir Jerawat, Berikut Manfaat Madu Untuk Perawatan Kulit Wajah

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm