Bahan kimia sampo yang paling merusak dan sering ditemukan dalam produk rambut adalah sulfat. Sulfat sendiri sebenarnya biasa ditemukan pada sabun cuci mobil dan pembersih mesin. Untuk jenis sulfat sendiri ada banyak, namun ada dua jenis kandungan yang harus kamu waspadai yaitu natrium lauril sulfat dan natrium laureth sulfate.
Selain itu, busa sampo yang berlebihan ternyata juga tidak baik bagi rambut kamu karena bisa memecah protein yang dibutuhkan oleh rambut. Hingga rambut pun juga kehilangan minyak pelindungnya yang mengakibatkan rambut menjadi kering dan mudah patah.
Biasanya aroma dari suatu sampo menjadi salah satu faktor yang paling memikat pembeli. Kendati demikian, aroma tersebut mengandung wewangian berbahan kimia.
Baca Juga: Hair Care untuk Rambut Berwarna Agar Tetap Sehat Tidak Rontok
Aroma harum tersebut bisa jadi menyebabkan ketidak seimbangan hormon, sehingga mengakibatkan rambut rontok. Jadi, coba pikirkan lebih jauh lagi sebelum kamu membeli sampo, hal ini dikarenakan aroma sampo itu bisa menyebabkan kerusakan pada rambut.
Natrium klorida atau garam dapur memang begitu baik untuk tubuh, namun tidak cocok bagi kesehatan rambut.
Maka dari itu, sebelum membeli shampo usahakan untuk memperhatikan labelnya terlebih dahulu untuk memastikan tidak ada kandungan natrium klorida yang berlebihan. Jika saja kamu memiliki sampo dengan natrium klorida tinggi, maka hentikan sebelum kesehatan rambutmu kian menurun.
Paraben adalah salah satu bahan pengawet yang terdapat pada sampo. Paraben sendiri memang seringkali ditemukan dalam produk perawatan kulit seperti methylparaben dan propylparaben.
Baca Juga: 8 Penyebab Rambut Rontok, Lengkap dengan Cara Alami Mengatasinya