Sonora.ID - Dalam kehidupan di alam semesta, manusia diciptakan dengan 5 elemen yang terkandung dalam jiwa dan raga. Salah satu dari elemen tersebut adalah elemen kayu.
Elemen kayu yang identik dengan sifat kepemimpinan dan rasa ingin mendidik yang kuat tentu menjadi salah satu elemen yang membantu seseorang untuk hidup berwibawa.
Tetapi, kadar dari elemen kayu juga memengaruhi seseorang loh.
Kang Sing Hwat, Pakar Fengshui, menjelaskan mengenai kadar elemen kayu dalam diri seseorang saat menjadi narasumber pada program Sonora Fengshui yang ditayangkan melalui YouTube Sonora FM.
Kang mengatakan bahwa kadar elemen kayu dapat diukur dalam diri seseorang dan hal tersebut juga memengaruhi perilaku individu dalam menjalani hidup.
Seperti yang diketahui bahwa 5 elemen dalam diri manusia itu saling berinteraksi satu sama lain, sehingga kadar elemen kayu yang terlalu berlebih dan tidak seimbang dengan elemen-elemen lainnya akan menyebabkan seseorang menjadi sosok yang sotoy dan mengalami power syndrom.
Pakar Fengshui ini juga mengatakan bahwa kadar elemen kayu ini dapat dilihat dari birth of date seseorang secara detail.
Baca Juga: Pencairan BSU Tahap 2 di Sumbagsel Ditargetkan Rampung Akhir Tahun
Tanggal hingga tahun seseorang lahir ini akan dihitung, sehingga menghasilkan satu kesimpulan yang menujukkan kadar elemen kayu.
Tetapi, kadar ini tidak bisa dihitung berdasarkan tahun saja.
"Kalau dilihat dari tahunnya aja itu kayak data enggak lengkap," jelas Kang.
Dari perhitungan ini juga dapat menujukkan bahwa seseorang bisa saja tidak memiliki kadar elemen kayu sama sekali.
Lalu, bagaimana jika seseorang tidak memiliki kadar elemen kayu sama sekali?
Dilihat dari sudut pandang Fengshui yang sudah dijelaskan oleh Kang, seseorang tanpa elemen kayu akan mengalami kesulitan dalam memilih suatu keputusan.
Seseorang tersebut juga akan menjadi sosok yang selalu kebingungan bahkan hingga tidak berani mengambil risiko untuk berusaha.
Baca Juga: Ramalan Shio Hari Ini, 16 September: Shio Anjing Nasibnya Sangat Mujur
Ini berkaitan dengan elemen kayu yang bersifat mengakar pada tanah menyebabkan seseorang memiliki prinsip kuat dalam menjalani hidup.
Dengan tidak adanya prinsip yang kuat dalam kehidupan, maka dapat dipastikan seseorang tersebut akan mudah untuk didikte oleh orang lain.
"Sedangkan orang yang unsur kayunya kuat itu dia enggak takut. Dia enggak akan didikte oleh orang lain," ucap Kang
Oleh karena itu, seseorang harus dapat mensiasati hal tersebut agar tidak memengaruhi perilaku dalam bersosialisasi.
Dalam mensiasatinya, Kang menyarankan seseorang untuk gunakan warna-warna tertentu baik dari warna pakaian atau pun cat rumah yang digunakan.
Warna-warna yang dapat digunakan terdiri dari warna hijau, biru, dan teal.
Namun, dalam penggunaan warna-warna tersebut, Kang mengatakan untuk mempertimbangkan elemen-elemen yang ada pada sekitaran seseorang agar tidak memengaruhi kestabilan dari elemen tersebut.
Baca Juga: Bahaya! Kasur di Bawah Jendela Tidak Baik dalam Fengshui, Ini Alasan dan Tips Mengatasinya