Sonora ID – Apakah kamu termasuk orang yang sibuk membeli vitamin D ketika virus corona pertama kali datang ke Indonesia?
Jika iya, maka kamu pasti tahu bahwa suplemen vitamin D dan vitamin lainnya dibandrol dengan harga yang sangat mahal.
Sebagai alternatif dari suplemen Vitamin D 1000, kamu bisa memasukkan bahan-bahan dibawah ini ke dalam jadwal makan siang dan malammu!
Jamur
Jamur adalah sumber vitamin D, mineral dan antioksidan yang sangat baik.
Pembudidayaan jamur dengan alat sinar ultraviolet atau langsung dari sinar matahari adalah alasan utama yang menyebabkan jamur kaya akan vitamin D.
Jamur juga baik untuk kesehatan jantung, diabetes, dan kehamilan.
Secangkir jamur yang dimasak akan menjadi sumber vitamin D yang cukup setiap harinya.
Baca Juga: Pentingnya Mengonsumsi Vitamin C dengan Dosis yang Tepat