Sonora.ID - Kita perlu untuk memperhatikan kadar gula darah dalam tubuh kita. Hal ini dikarenakan membiarkan gula darah menumpuk terlalu lama dapat mempengaruhi dan memicu kompleksitas penyakit dalam jangka panjang.
Terlebih lagi diabetes menjadi salah satu penyakit sistemik yang terkait dengan peningkatan gula darah dari waktu kewaktu.
Kondisi ini dapat menimbulkan masalah pada bagian mata, ginjal, saraf dan kaki serta jantung.
Maka dari itu kita perlu mengelola gula darah yang ada dalam tubuh agar tetap sehat dan terkendali dengan baik, ini dia beberapa cara menjaga gula darah dengan aman.
Baca Juga: 5 Tanaman Obat Diabetes yang Ampuh Turunkan Gula Darah, Wajib Coba!
Meningkatkan Insulin
Insulin menjadi salah satu hormon dalam tubuh kita untuk mengontrol gula darah yang ada. Menurut seorang ahli endokrinologi, yaitu Lorena Wright, insulin adalah hormon normal yang ada dalam tubuh dan diproduksi oleh pankreas.
Dimana hormon ini berfungsi untuk mengangkut glukosa dari darah kedalam sel sehingga dapat digunakan sebagai bahan bakar oleh sel-sel dalam tubuh. Sehingga pada penderita obesitas mereka perlu mendapatkan insulin yang lebih untuk membantu pergerakan glukosa kedalam sel.
Minum air putih
Wright mengatakan bahwa salah satu cara tubuh mengeluarkan gula yang berlebih dari tubuh manusia adalah melalui urine.
Bersamaan dengan itu tubuh memerlukan banyak cairan untuk mengeluarkan urine tersebut dan menjaga kita agar tetap terhidrasi.
Jadi perlu diketahui orang yang megalami diabetes militus lebih cenderung untuk mengalami dehidrasi akibat proses pengeluaran gula dalam darah.
Oleh karena itu salah satu cara untuk menjaga stabilitas gula darah dalam tubuh adalah dengan mengkonsumsi air putih yang cukup agar dapat mengembalikan cairan tubuh yang hilang dan mengencerkan jumlah glukosa dalam darah.
Baca Juga: Apakah Pasien Diabetes Boleh Makan Nasi? Ini Penjelasan Dokter
Berjalan kaki
Kebiasaan berjalan kaki bisa menjadi salah satu alternatif yang bisa kamu lakukan untuk mencegah diabetes, cobalah untuk memarkirkan kendaraanmu di tempat yang cukup jauh dari tujuanmu agar kamu bisa berjalan kaki.
Hindari kegiatan tidak produktif seperti rebahan dan duduk yang berlebih saat ada waktu luang. Namun hal penting yang perlu dicatat untuk melakukan kegiatan ini adalah berjalan kaki hanya dapat membantu kamu apabila tubuh memiliki hormon insulin yang cukup dalam tubuh.
Sumber: