Pemanasan atau meditasi di pagi hari
Anda tahu bahwa olahraga sangat penting untuk kesejahteraan spiritual, fisik, psikologis, emosional, dan relasional Anda.
Mulailah hari Anda dengan bergerak di luar rumah anda seperti, berjalan, berlari, bersepeda atau, yoga di luar ruangan.
Perasaan senang, tenang, dan positif akan meningkat pesat jika Anda menggerakkan tubuh Anda di bawah langit terbuka.
Dengarkan musik, podcast atau suara alam di sekitar Anda.
Setelah menyelesaikan pemanasan ringan, carilah tempat yang tenang untuk bermeditasi dalam keheningan total selama 10 hingga 20 menit.
Meditasi yang konsisten dapat mempersiapkan energi yang dibutuhkan saat menghadapi berbagai tantangan dan bangkit kembali dari kesulitan di minggu ini.
Baca Juga: Atasi Kecemasan Karena Virus Corona? Coba Lakukan Terapi Breathwork
Jurnal reflektif
Sangat mudah untuk memiliki kebiasaan berpikir dan mengkhawatirkan proyek dan pekerjaan yang akan Anda lakukan di minggu selanjutnya.
Otak kita memiliki bias negatif dan terus-menerus memindai bahaya dan peristiwa potensial yang perlu dikhawatirkan.
Buat ritual di mana Anda duduk di tempat yang tenang dan secara sadar meninjau minggu sebelumnya.
Renungkan tentang hal yang kamu pelajari, hal menantang yang kamu hadapi, perasaan yang kamu alami dan bagaimana anda tumbuh dalam periode tersebut.
Baca Juga: Disiplin Menulis Jurnal, Dian Sastro: Gue Percaya Kalau Menulis Itu…