Sonora.ID - Siapa di sini yang tidak mau memiliki pasangan setia? Tentu, setiap orang memiliki keinginan untuk berpasangan dengan sosok yang setia.
Setia merupakan sifat manusia yang dicirikan dengan rasa kepedulian tinggi terhadap pasangannya, kuat dalam memegang amanah, dan sangat bertanggung jawab dalam menjaga perasaan satu sama lain.
Ternyata, sifat setia ini dapat dinilai dari shio yang dimiliki oleh seseorang.
Dari 12 shio, terdapat 5 shio dengan sifat setia yang cocok untuk dijadikan pasangan oleh kamu!
Apa saja ke-5 shio tersebut? Berikut ulasannya!
Baca Juga: 3 Shio Paling Romantis dan Penuh Perhatian, Jago Bikin Pasangannya Meleleh!
1. Shio Naga
Shio naga merupakan sosok yang menjunjung tinggi kredibilitas dan kelanggengan dari suatu hubungan di kehidupan sehari-hari.
Shio ini juga sangat pandai dalam mengatur emosi dan menyukai keharmonisan dalam suatu hubungan, sehingga mereka tidak akan melakukan penghianatan hanya untuk kepentingan pribadi semata.
Ini membuat seseorang dengan tanda shio naga memiliki sifat dan karakter yang cerdas, bijaksana, dan memiliki tingkat kepemimpinan yang sanga tinggi.
Sst! Shio naga ini dinilai sebagai shio yang paling setia di antara 12 shio lainnya loh!
Baca Juga: Lebih dari Shio, Kenali Elemen Unsur Anda Berdasarkan Tahun Lahir!
2. Shio Tikus
Memiliki kepribadian yang aktif dan mudah dalam beradaptasi membuat shio tikus menjadi sosok yang setia terhadap pasangannya.
Shio ini sangat pintar dalam mengatur gejolak perasaan yang dialami oleh dirinya. Sehingga, ketika merasa bosan dengan hubungan, shio tikus akan mencari jalan keluar untuk mengatasinya.
Menjadi sosok yang setia merupakan pilihan dari shio tikus karena dianggap elegan dibandingkan harus melakukan penghianatan di balik pasangannya.
Penghianatan hanya akan menguras energi dan buang-buang waktu saja menurut shio tikus.
Selain itu, shio tikus juga dapat menghidupkan suasana. Ini membuat pasangan menjadi tidak mudah bosan saat memiliki hubungan romansa percintaan.
Baca Juga: Cinta dan Pertemanan, Ini 6 Pasangan Shio yang Tidak Ditakdirkan Bersama!
3. Shio Anjing
Dalam kehidupan sehari-hari, anjing memang dikenal sebagai hewan yang sangat setia kepada pemiliknya.
Hewan ini tidak segan untuk mengekspresikan dirinya ketika sedang dimanjakan oleh pemiliknya.
Begitu juga dengan seseorang yang memiliki shio anjing.
Secara alamiah, shio ini bersifat setia dalam suatu hubungan kekasih. Shio anjing selalu memikirkan perasaan orang lain dengan sangat tulus.
Shio anjing juga tidak akan ragu untuk bisa menjaga keharmonisan hubungan romansa dan selalu mencoba mencari solusi terbaik ketika hubungan sedang dilandai badai.
Baca Juga: Bagaimana Perlakuan Shio Anjing Jika Sedang Jatuh Cinta? Cek Disini Ciri-cirinya!
4. Shio Kelinci
Kecil dan gesit adalah penampilan serta sifat dari kelinci.
Shio kelinci tidak banyak menuntut dalam suatu hubungan, sehingga pasangan pun tidak akan merasa tertekan.
Selain itu, shio kelinci juga sangat mudah untuk diandalkan dalam berbagai macam kondisi. Shio ini tidak akan ragu untuk meluangkan waktu ketika pasangan membutuhkan kehadiran mereka di sisinya.
Melakukan yang terbaik untuk pasangan is a must bagi shio kelinci!
Baca Juga: Jangan Kaget Lihat Rezeki 3 Shio Ini, Hokinya Melesat Jauh ke Langit
5. Shio Kuda
Meskipun terlihat gagah dan terkesan menakutkan, shio kuda memiliki banyak hal yang mereka lakukan untuk bisa membuat sebuah hubungan menjadi tidak hambar.
Shio ini sangat pintar untuk menyesuaikan diri. Hal ini membuat pasangannya menjadi lebih mudah dalam berkomunikasi dengan shio tersebut.
Kebahagiaan dari sosok pasangan merupakan hal paling penting bagi shio kuda.
Menurut mereka, kebahagiaan dari pasangan dan orang sekitar adalah hal yang juga membuat shio kuda merasakan euphoria yang membahagiakan.
Nah, itu ulasan dari 5 shio yang paling setia dan tahan godaan dari orang lain. Apakah shio kamu salah satunya?
Baca Juga: 5 Shio yang Keuangannya Akan Anjlok di Akhir September 2021, Harus Hemat!