Tak Ada Daerah PPKM Level 4, Epidemiolog: Pemerintah Jangan Mudah Turunkan Level

4 Oktober 2021 12:00 WIB
Ilustrasi PPKM Level 4 Luar Jawa-Bali diperpanjang hingga 20 September
Ilustrasi PPKM Level 4 Luar Jawa-Bali diperpanjang hingga 20 September ( )

Sonora.ID - Setelah mengalami perpanjangan masa PPKM dengan level yang sama, akhirnya wilayah Jawa-Bali saat ini sudah tidak ada wilayah yang masuk dalam level 4 PPKM, seluruhnya sudah mengalami penurunan level.

Hal ini berkaitan dengan sudah menurunnya kasus Covid-19 di Indonesia, khususnya di wilayah Jawa-Bali dan beberapa wilayah lainnya.

Namun, kebijakan tersebut kemudian disoroti oleh Epidemiolog dari Universitas Indonesia, Pandu Riono yang menyatakan agar pemerintah tidak seharusnya terlalu cepat dalam menurunkan level PPKM tersebut.

Baca Juga: Waspada Euphoria, Pemkot Surabaya Kembali Turunkan Tim Swab dan Vaksin Hunter

Diketahui juga, bahwa ada beberapa aturan yang mulai dikendurkan seiring dengan penurunan level PPKM tersebut, termasuk dibukanya kembali beberapa fasilitas umum dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Dikutip dari Kompas.com, pihaknya menyatakan agar pemerintah lebih berhati-hati dalam mengambil kebijakan, sebelum kondisi dalam status stabil.

“Saya mengingatkan jangan mudah menurunkan PPKM ke level 1, karena sebelum semunya stabil, jangan ke level 1, ke level 2 saja. Kita bermain di level 2-3,” ungkapnya menegaskan.

Baca Juga: Palembang Zona Kuning, Pembukaan Pedestrian Sudirman Masih Dipertimbangkan

Pesan atau saran ini diberikan lantaran Pandu menyoroti akan ada beberapa event ke depannya yang mungkin berpengaruh dalam peningakatan kasus baru Covid-19.

“Ingat kita ada agenda besar PON dan yang akan datang Natal dan Tahun Baru, ini yang harus kita jaga betul,” tegas Pandu.

Mengingat bahwa adanya lonjakan yang terjadi pada Bulan Juni lalu merupakan hasil dari kegiatan libur panjang pada Hari Raya, sehingga Hari Raya yang akan datang memerlukan perhatian khusus, agar tidak terjadi hal serupa.

Baca Juga: PPKM Turun Level, Upacara Peringatan Hari Pramuka Ke-60 di Banjarmasin Pun Digelar

Dirinya menyatakan bahwa kebijakan penurunan level PPKM tersebut harus juga menggunakan indikator vaksinasi Covid-19 sebagai salah satu penentu, karena terbukti vaksinasi menurunkan kasus kematian.

Seperti yang terjadi di daerah DKI Jakarta, vaksnasi lansia berhasil menurunkan angka kematian sampai angka terendah.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm