Dengan penggunaan aplikasi untuk kegiatan rapat atau pertemuan, antar karyawan maupun para eksekutif juga bisa dilakukan tanpa bertatap muka secara langsung.
Saat ini berbagai sektor industri mulai dari bisnis hingga media, ternyata juga telah banyak mempraktekkan Hybrid work.
Bisa jadi budaya kerja ini tidak akan banyak yang berubah dan justru semakin meluas meskipun pandemi telah berakhir.
Meski efektivitas hybrid work masih perlu dibiasakan, namun jika dibandingkan dengan budaya kerja pagi sampai sore yang selama ini diterapkan, hybrid work disebut-sebut jauh lebih efektif.
Dikarenakan bekerja dari rumah, ataupun dari tempat- tempat lain yang menurut mereka nyaman, pada dasarnya juga bisa membuat produktivitas individu meningkat.
Minimnya tekanan bekerja dari rumah dibandingkan di kantor menjadi salah satu hal yang membuat adanya peningkatan produktivitas ini.
Adanya suntikan energi dari anggota keluarga di rumah, membuat para pekerja bisa merasa semakin bersemangat untuk menyelesaikan tugasnya.
Tak hanya itu, kepuasan pelanggan atau klien juga pasti akan meningkat jika para karyawan semakin produktif.
Ketika menjalankan hybrid work, hubungan mikro antar karyawan akan mulai tercipta, hal inilah yang dianggap membawa suasana positif karena koneksi dengan rekan kerja yang baik meski lingkupnya kecil.
Baca Juga: 4 Buku Produktivitas yang Dapat Mengubah Cara Kerja Work From Home