Bank Indonesia dan Pemprov Jabar Jembatani Investor dengan UMKM

23 Oktober 2021 09:55 WIB
Wakil Gubernur Jawa Barat  Uu Ruzhanul Ulum dalam High Level Session WJIS
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum dalam High Level Session WJIS ( Tangkapan Layar/Indra Gunawan)

"Pandemi membuat ekonomi anjlok, namun pelan-pepan sudah terlihat membaik. Kami mendorong UMKM di daerah melalui pemberian modal, pelatihan dan kolaborasi dengan pihak lain. Kami sosialisasikan kemudahan ini kepada masyarakat, salah satunya melalui WJIS ini," kata Uu saat jumpa pers di Savoy Homann Bandung, Jumat (22/10/2021).

Sementara itu, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Barat Herawanto mengatakan salah satu keunggulan UMKM di Jabar adalah dalam bidang kreatif. Namun diakuinya masih banyak UMKM yang menggunakan modal usaha dengan dana pribadi. Hal ini menyebabkan usahanya menjadi lama berkembang.

Untuk mempercepat perkembangan usaha UMKM, BI Jabar dan Pemprov Jabar berkolaborasi untuk menjembatani investor dengan pelaku UMKM potensial untuk memberikan modal investasi.

Baca Juga: Jaswita Jabar Tawarkan Empat Proyek Investasi Pada Ajang WJIS 2020

"Salah satu kunci pengembangan usaha UMKM adalah masuknya investor, yang sekiranya dapat menambah dana modal pengembangan usaha," kata Herawanto.

Menurutnya, perlu adanya edukasi kepada pelaku UMKM agar membuka diri bagi masuknya investor untuk mengembangkan usahanya. Edukasi ini menjadi tugas bersama Bank Indonesia, Pemprov Jabar dan pihak terkait lainnya.

"Kalau ingin berkembang pesat, tidak bisa hanya mengandalkan anggaran internal dari hasil penjualan, mari membuka diri masuknya investor," tegasnya.

Sedangkan, Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Jabar Noneng Komara Nengsih mengatakan di hari kedua ada pertemuan 'one on one meeting' antara pelaku atau pemilik UMKM dengan investor di WJIS.

Sekitar 750 perusahaan mulai dari skala UMKM hingga berkategori besar akan menawarkan usaha mereka kepada investor dari 17 negara.

"UMKM pemenang lomba Civest, UMKM unggulan kami ikut sertakan dan ditawarkan kepada investor. Saya berharap khusus untuk UMKM investornya dari lokal Jabar," tutup Noneng.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm