Sonora.ID-Balkon salah satu tempat yang membuat orang merasa nyaman dan untuk menyendiri atau tempat berkumpul dengn teman-teman.
Selan itu, menurut kepercayaan Feng Shui, balkon adalah garis pertahanan yang mencegah roh jahat memasuki rumah.
Sebab lokasi yang berada di luar dari rumah, balkon juga berfungsi menyerap energi Qi yang berpotensi membawa keberhasilan bagi penghuni rumahnya. Namun, balkon juga bisa menahan energi jahat jika memiliki aura negatif.
Kepercayaan dalam Feng Shui, setiap rumah tanpa balkon diprediski memiliki kelemahan besar dalam menjalani kehidupan.
Oleh sebab itu, pentingnya sebuah desain serta tata letak pada balkon rumah penting untuk dipertimbangkan agar membawa keberuntungan bagi seluruh keluarga di dalamnya.
Hiasi Balkon dengan Jimat Keberuntungan
Jimat keberuntungan pada Feng Shui memiliki macam-macam jenis yang dapat dijadikan aksesoris atau hiasan dinding pada balkon rumah.
Seperti menggantung patung Lucky Dragon atau menaruh hiasan Pix Xiu pada meja balkon.
Selain mengusir roh jahat, barang tersebut akan menyerap energi Qi untuk bertahan di balkon rumahmu.
Baca Juga: Hebat! Ini Kisah Pixiu Pembawa Kekayaan dan Kemakmuran Feng Shui
Berikan Tanaman Keberuntungan
Posisi balkon yang kebanyakan di luar ruangan rumah dan sering tersorot sinar matahari, cobalah untuk menambah tanaman yang dapat membawa keberhasilan dalam segala ujian pada anggota keluarga.
Seperti tanaman mawar Cina yang dipercaya pula dapat membawa keberuntungan tak terhingga. Tanaman lain seperti Calabash juga bisa dipilih untuk membawa keberuntungan serta memiliki peran mengusir roh jahat.
Tidak hanya menaruhnya saja, kamu juga perlu merawatnya dan mencegah tanaman-tanaman tersebut layu agar tidak mengeluarkan energi negatif yang dapat mempengaruhi kemujuran mu.
Posisi Balkon
Balkon yang memiliki posisi menghadap ke pemandangan yang hijau dan asri lebih mudah untuk menyerap energi baik dibanding balkon yang diposisikan menghadap ke hutan belantara. Hal ini dipercaya pula untuk membuat balkon lebih terasa nyaman.
Mengenai arah mata angin, dalam kepercayaan yang diturunkan melalui Feng Shui arah yang baik untuk sebuah balkon adalah menghadap kea rah selatan dan timur.
Hal tersebut berkaitan dengan pepatah Cina yang berkata, “bahwa udara ungu selalu datang dari timur”. ‘Udara ungu’ yang dikatakan oleh pepatah tersebut berarti pertanda baik.
Mayarakat Cina kuno sangat percaya, jika ada angin yang masuk ke dalam rumah melalui balkon yang menghadap timur, akan membawa keberuntunga dan keberhasil bagi penghuni rumah tersebut.
Baca Juga: Bikin Lengket Doi, Pasangan Shio Ini Damai Menjalani Rumah Tangga