TotalEnergies Indonesia Bantu Sediakan Akses Vaksinasi kepada Pelanggan dan Rekanan

3 November 2021 12:30 WIB
Foto: Dian Saputra, salah satu peserta vaksin melakukan registrasi di auditorium Maspion Square, Jalan A. Yani 73 Surabaya, Rabu (27/10/2021).
Foto: Dian Saputra, salah satu peserta vaksin melakukan registrasi di auditorium Maspion Square, Jalan A. Yani 73 Surabaya, Rabu (27/10/2021). ( )

Surabaya, Sonora.ID - Upaya mendukung upaya pemerintah untuk dapat segera mencapai herd immunity, program vaksinasi massal bertema "Energy to Move Forward Together" dilaksanakan di Auditorium lantai 2 Maspion Square, Jalan A. Yani 73 Surabaya, pada hari Rabu, 27 Oktober 2021.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan kota Surabaya bersama dengan Maspion Square, didukung oleh Data Utama, Smart 88,9 FM Surabaya, dan TotalEnergies Indonesia.

TotalEnergies adalah perusahaan multi energi global, berkantor pusat di Prancis, yang selama ini dikenal dengan nama Total.

Pada pertengahan tahun 2021, identitas baru TotalEnergies diperkenalkan kepada publik.

Baca Juga: Vaksinasi Sudah 71 Persen, Kota Makassar Berhasil Capai Herd Immunity

Transformasi identitas ini merupakan bagian dari perubahan strategis perusahaan ini untuk menjadi pemain kelas dunia yang berkomitmen untuk menyediakan energi yang lebih terjangkau, dapat diandalkan, serta bersih.

Kegiatan vaksin massal ini diharapkan dapat membantu masyarakat untuk dapat segera beraktivitas kembali seperti sedia kala.

Masyarakat yang sehat akan menggerakkan kembali roda perekonomian.

Untuk itu, TotalEnergies mengundang masyarakat umum serta sejumlah rekanan dan pelanggan yang belum pernah mendapatkan vaksin Covid-19 untuk berpartisipasi.

Baca Juga: Masih Ada Negara dengan Vaksinasi Baru Mencapai 3%, G20 Sepakat Bentuk Mekanisme ‘Pencegahan Pandemi’ Global

Salah satu penerima vaksinasi di kegiatan ini adalah Dian Saputra, pemilik  salah satu bengkel rekanan TotalEnergies, Edy Service, yang berlokasi di Jalan Jemursari, Surabaya.

Dalam kegiatan hariannya, Dian berinteraksi langsung dengan pelanggan di bengkelnya. Ada rasa khawatir akan eksposur virus Covid-19 yang dirasakannya.

Vaksinasi yang ia terima di hari Rabu lalu membantu meredakan rasa khawatir tersebut.

Dian juga berharap agar kegiatan vaksinasi serupa dapat dilangsungkan secara berkelanjutan hingga seluruh masyarakat dapat menerima vaksinasi.

Tanggapan serupa juga disampaikan oleh sejumlah peserta rekanan TotalEnergies lainnya.

Ine Aisya Dhamayanti mendapatkan informasi mengenai kegiatan vaksinasi ini dari suaminya yang bekerja di PT. Charoen Pokphand Indonesia, salah satu rekanan TotalEnergies.

Baca Juga: Smart FM dan TotalEnergies Mendukung Dinas Kesehatan dan FKUB Balikpapan Dalam Percepatan Vaksinasi

Setelah mencoba mendaftarkan diri untuk mengikuti vaksin ke sejumlah lokasi, kali ini Ine akhirnya mendapatkan dosis pertama Sinovac.

Pengalaman mengikuti vaksin ini membuat Ine ingin mengajak seluruh masyarakat untuk mengesampingkan rasa takut akan efek vaksin dan segera mengambil kesempatan vaksinasi Covid-19.

Selama lebih dari satu tahun kita telah berada dalam situasi pandemi. Aktivitas masyarakat terhambat, bahkan tak jarang yang berujung pada kondisi ekonomi yang tersendat.

Pemerintah telah menargetkan 70 persen penduduk Indonesia mendapatkan vaksinasi pada akhir tahun ini.

Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan kesempatan bagi lebih banyak orang untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19 agar seluruh masyarakat dapat bergerak maju bersama. Energy to move forward together. 

Baca Juga: Smart FM dan TotalEnergies Mendukung Dinas Kesehatan dan FKUB Balikpapan Dalam Percepatan Vaksinasi

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm