Sajian Kopi dan Taripang di Ribuan Lorong Meriahkan HUT ke 414 Makassar

4 November 2021 20:10 WIB
Rapat koordinasi di ruang sipakatau Balaikota, persiapan hut ke 414 Kota Makassar
Rapat koordinasi di ruang sipakatau Balaikota, persiapan hut ke 414 Kota Makassar ( Sonora.ID)

Makassar, Sonora.ID - Sebanyak 1.000 lorong ikut memeriahkan perayaan HUT Makassar ke 414 yang jatuh pada 9 November 2021.

Di tempat itu, nantinya disajikan kopi dan kue taripang. Disiapkan buat ratusan ribu masyarakat.

Wali Kota, Danny Pomanto mengatakan kegiatan itu melibatkan pelaku UMKM dan perhotelan. Tujuannya mempercepat perputaran uang di tengah masyarakat, sehingga mendorong kebangkitan ekonomi.

Baca Juga: Hut Kota Makassar ke-414, Makna Tema dan Sulapa Appa

"Kita ingin bangkit kan ekonomi. Coba hitung kalau 100 ribu orang makan taripang satu hari, itu 2 ribu saja dia berarti 2 miliar sehari," ujarnya usai rapat koordinasi di Balaikota pada Kamis (4/11/2021).

Dia mengungkap alasan memilih taripang. Bentuk branding pemerintah agar kue tradisional itu lebih dikenal masyarakat.

"Kalau minum kopi itu internasional di seluruh dunia. Tapi kita punya taripang sekaligus membranding Makassar disitu," jelasnya.

Baca Juga: Begini Keadaan Pendemo yang Dibanting dan Ditendang Polisi Saat Berdemo di Acara HUT ke-389 Kabupaten Tangerang

Selain itu, taripang dianggap lebih cocok dinikmati dengan kopi atau teh.

"Taripang itu cocok dengan teh dan kopi, rasanya pas. Rupanya ada beberapa kafe juga menyajikan taripang. Jadi dia pas. Minum kopi enak. Minum teh juga enak," sambungnya.

Lebih lanjut, Danny mengharapkan hari lahir Makassar menjadi momentum mengembalikan kejayaan akan budaya dan kuliner yang khas.

“Momentum HUT Kota Makassar nanti akan di isi dengan pertunjukan budaya juga akan mengajak seluruh masyarakat untuk menikmati kopi dan kue tradisional bernama taripang. Kita kembalikan lagi kuliner khas Makassar ini agar dapat di kenal banyak orang," terang Danny.

Rapat juga di hadiri oleh Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi, Ketua TP PKK Makassar Indira Jusuf Ismail, Sekda Makassar M Ansar serta para SKPD, camat se-Kota Makassar.

Baca Juga: Memperingati Sumpah Pemuda dan HUT TNI di Solo, Kodim 0726 Bersama LSM Adakan Vaksin Gratis

Hal yang juga dibahas yaitu konsep acara yang simpel namun tetap menarik.

Mengusung tema pemulihan untuk masa depan, diharapkan acara nanti dapat menjadi perayaan untuk kembali membangkitkan semangat Makassar agar dapat di kenal sebagai kota dunia.

“Sesuai tema recovery untuk masa depan,semoga seluruh warga Makassar dapat lebih mencintai kota ini dengan aktif berkontribusi untuk kemajuan Makassar. Banyak hal di kota ini yang bisa mendunia," ujar Wawali Fatmawati Rusdi.

Rencananya puncak HUT Makassar 414 tahun juga diisi pengumuman kebersihan kantor SKPD terbaik serta peluncuran lorong wisata.

Baca Juga: Seniman Macapat Turut Semarakkan HUT Kota Yogyakarta ke-265

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm