1. Sesak napas
Penderita akan kesulitan bernapas saat berolahraga atau beristirahat dengan berbaring di tempat tidur.
Kondisi ini disebabkan oleh cairan yang kembali ke paru-paru (kongesti) atau saat tubuh tidak mendapatkan cukup darah yang kaya oksigen.
2. Mudah lelah
Merasa lelah (fatigue) dan kaki terasa lemas saat beraktivitas. Disebabkan oleh jantung yang tidak dapat memompa cukup darah kaya oksigen ke organ dan otot utama.
3. Penambahan berat badan
Pembengkakan di pergelangan kaki, kaki, dan perut juga penambahan berat badan.
Saat ginjal tidak menyaring cukup darah, tubuh menahan cairan dan air lebih banyak.
Cairan ekstra dalam tubuh dapat menyebabkan pembengkakan edema dan penambahan berat badan.
Baca Juga: Jangan Sampai Salah, Berikut Mitos dan Fakta tentang Kolesterol