2. Jangan tambahkan gula secara berlebihan
Meskipun kopi pada dasarnya menyehatkan, kopi juga bisa menjadi suatu yang berbahaya.
Gula tambahan bisa dbilang salah satu bahan terburuk bagi diet.
Karena kandungan fruktosanya yang tinggi, gula mampu menyebabkan berbagai jenis penyakit, salah duanya yang paling umum adalah obesitas dan diabetes.
Jika kamu tidak bisa mengonsumsi kopi pahit, gunakan pemanis alami seperti stevia.
Baca Juga: Minum Kopi Tubruk, Salah Satu Cara Cegah RIsiko Kanker Prostat
3. Tidak mengonsumsi secara berlebihan
Mengonsumsi kopi dalam takaran yang moderat pada dasarnya menyehatkan.
Tapi mengonsumsi kopi terlalu banyak justru dapat mengurangi manfaatnya secara keseluruhan.
Asupan kafein yang berlebihan mungkin memiliki berbagai efek samping yang merugikan.
Health Canada merekomendasikan agar kamu tidak mengonsumsi kopi lebih dari 2,5 mg per kg.
4. Hindari krimer rendah lemak dan buatan
Krimer rendah lemak dan buatan mengalami tahapan proses dan mengandung bahan-bahan yang kesehatannya dipertanyakan.
Alih-alih menggunakan krimer non-susu, kamu bisa mulai mempertimbangkan untuk menggunakan krim lemak hewani, seperti susu, untuk kopimu, utamanya yang berasal dari sapi.
Hal ini dikarenakan makanan atau bahan-bahan yang alami cenderung lebih sehat.
Baca Juga: 4 Hal yang Kemungkinan Besar Terjadi, Jika Kamu Mengurangi Minum Kopi