Mengelola Pola Konsumtif di Tengah Promo yang Sengit: Menuju 12.12 yang Bijak

11 November 2021 13:35 WIB
Ilustrasi diskon yang marak
Ilustrasi diskon yang marak ( iStock)

Sonora.ID - Pandemi Covid-19 telah memberikan dampak yang signifikan bagi perekonomian negara manapun karena dalam kurun waktu satu tahun lalu, ekonomi sempat terhenti.

Berhentinya roda ekonomi ini umumnya disebabkan oleh keengganan masyarakat untuk membelanjakan uangnya karena takut tidak akan ada yang menjamin kesehatan finansialnya selama Pandemi Covid-19 berlangsung.

Alhasil, tidak beredarnya uang masyarakat tersebut menghentikan perekonomian dan berimbas terhadap berhentinya usaha-usaha, termasuk UMKM.

Guna memulihkan kondisi tersebut, terlebih dengan kondisi saat ini yang mulai menandakan perbaikan baik dari sisi kesehatan maupun ekonomi, para pelaku usaha mulai mengembangkan kreativitas dalam memasarkan produknya. 

Baca Juga: Pasang Baru Air PDAM Makassar Bisa Diangsur, Begini Caranya

Mohamad Teguh dan Eko Pratomo selaku Pakar Finansial HALO FINA dalam siaran 'Manfaatkan Promo, Saat Ingin Fomo yang mengudara di Radio Smart FM' pada 10 November 2021 kemarin menghimbau para konsumen agar lebih bijak dalam masa seperti ini.

Tepat hari ini (11/11/21) promo 11.11 di berbagai platform belanja online sedang marak.

Tidak hanya potongan harga yang ditawarkan, melainkan juga biaya ongkos kirim (ongkir) yang turut dipangkas. 

Penawaran ini tentu menjadi godaan tersendiri, terlebih bagi kamu yang punya pola konsumtif. 

Mohamad Teguh menjelaskan kalau pola konsumtif ini umumnya disebabkan oleh rendahnya literasi masyarakat. 

"Ketika tingkat literasi tidak tinggi maka tingkat konsumsinya juga semakin tinggi," ujar Teguh.

Dengan begitu, agar terhindar dari pola konsumtif yang barangkali kurang bijak untuk kesehatan finansialmu ada baiknya kamu meningkatkan literasi.

Walaupun bulan ini kamu termakan promo 11.11, kamu masih bisa melatih mental konsumtif mu dengan meningkatkan literasi finansial ataupun bacaan lainnya sebelum menghadapi promo di bulan berikutnya.

Baca Juga: PLN Perpanjang Paket Tambah Daya Super Hemat Bagi Pelanggan Rumah Tangga dan UMKM

Hal ini sebagaimana yang disarankan oleh Teguh dalam siaran tersebut.

Kamu juga perlu menyadari kalau para pelaku usaha memiliki strategi yang cukup membuatmu tergoda sehingga kamu juga perlu menyiapkan strategi tersendiri agar tidak selalu termakan oleh tawaran-tawaran yang ada.

Strategi paling mudah yang bisa kamu terapkan adalah dengan bertanya, "apakah kamu benar-benar membutuhkan, bukan menginginkan, barang tersebut?".

Dan jika tidak, apakah hal tersebut akan mengganggu keberlangsungan aktivitasmu?

Apakah masih terdapat barang substitusi yang kamu miliki untuk menggantikan peran barang/jasa yang ingin kamu beli?

3 pertanyaan tersebut relatif mudah diterapkan dan cukup efektif. 

Baca Juga: Festival Kuliner Promo QRIS BSB Hadirkan Produk UMKM Palembang

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm