Langkah pertama bisa ditanyakan sang ayah sedang ingin makan apa hari ini. Langkah kedua, cobalah untuk membuat resep paling spesial.
Baca Juga: Tak Hanya sebagai Tulang Punggung, Belajar ‘Ayah SIAP’ bersama Nakita.ID
Karaoke bersama ayah
Umumnya, seorang ayah pasti menyukai aktivitas karaoke. Kendati begitu, tidak banyak anak yang mau menemani ayahnya saat karaoke.
Dalam rangka merayakan Hari Ayah, Anda bisa meluangkan waktu untuk melakukan karaoke dengan lagu kesukaan sang ayah.
Minum kopi bersama ayah
Umumnya, seorang ayah seringkali menjadikan kopi sebagai minuman favoritnya. Anda bisa menemani sang ayah untuk minum kopi saat Hari Ayah.
Bila tidak suka kopi, cobalah untuk berdiskusi dengan sang ayah terkait minuman favorit lainnya.
Menonton film favorit ayah
Agar sang ayah merasa spesial, cobalah untuk mengajaknya menonton film bersama. Amati film favorit sang ayah.
Kemudian, ajaklah untuk menonton bersama. Agar semua anggota keluarga bisa merayakan Hari Ayah, cobalah untuk mengajak semua anggota keluarga menonton film favorit sang ayah.
Unggah foto bersama ayah di media sosial
Anda bisa merayakan Hari Ayah dengan mengunggah foto di media sosial. Agar fotonya semakin berkesan, cobalah untuk menggunakan twibbon berikut.
Baca Juga: Kylie Jenner 'Sulap' Rumah Jadi Kebun Bunga untuk Rayakan Hari Ayah