”Kami dari wilayah sangat mengapresiasi kegiatan ini, kami berharap kegiatan ini dipertahankan dan lebih ditingkatkan lagi kedepannya. Karena lewat kegiatan ini pula pengurus Yakorma bisa saling bertukar pikiran antar DPC dan PAC, dan mengambil hikmah dalam menjalankan programnya masing-masing, dan sudah barang tentu menjadi ajang Study Banding Program antar DPC Yakorma se-Kalimantan Barat yang menghadirinya," Jelas H. Irsan.
Disamping itu, ketua Yakorma Kalbar Ust. Sarijan Aziz, S.Ag., M.Pd.I mengungkapkan bahwa Yakorma hadir di kalimantan barat adalah untuk menjadi wadah silaturahmi bagi masyarakat madura, wadah musyawarah bersama, wadah mencari solusi bersama untuk kepentingan masyarakat umumnya.
Baca Juga: Capaian Luar Biasa, Vaksinasi Kota Pontianak Tembus 69,3 persen
“Bukan untuk menjadi organisasi tandingan, akan tetapi Yakorma hadir sebagai Yayasan Sosial, yang peduli sosial dengan kerjasama yang kuat dalam kepengurusan, sehingga menjadi tempat kita semua untuk Beramal dan berkarya. Dan pesan kami ; Yakorma harus bisa bersinergi dengan pemerintah daerah (setempat), dalam menjalankan program-programnya sehingga Yakorma menjadi organisasi yang berpayung keatas dan mengakar kebawah,” Ungkap Sarijan Aziz, S.Ag., M.Pd.I.